Kakanwil Tinjau Pembangunan Kantor Bapas Kelas II Sampit

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 02 Desember 2019 07:18, Dibaca 8 kali.


Sampit - Dalam kunjungan kerjanya ke Unit Pelaksana Teknis yang ada di Kabupaten Sukamara dan Kotawaringin Barat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah (Ilham Djaya) menyempatkan diri untuk langsung meninjau Pembangunan Kantor Balai Pemasyarakatan Kelas II Sampit di Kabupaten Kotawaringin Timur. Sabtu (30/11/19).

Pada kegiatan peninjauan ini Kakanwil di damping Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Sampit (Agus Dwirijanto) beserta para pejabat Bapas Sampit yaitu Kepala Urusan Tata Usaha (Muhamad Ubit), Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Anak (Purwantoko) dan Kepala Sub Seksi Bimbingan Klien Dewasa (Bhoney Kuncoro Mukti).

(Baca Juga : WBP Rutan Tamiang Layang Terampil Dalam Berkebun)

Kakanwil Langsung meninjau bangun dan seluruh ruangan yang ada dan memberikan arahan kepada Pejabat Bapas Sampit. Dalam arahannya Kakanwil menyampaikan agar segera merapikan bangunan dan menyiapkan sarana prasarana yang diperlukan, melakukan koordinasi dengan instansi terkait mengenai operasionalisasi Bapas kelas II sampit serta personil yang ada di Bapas Sampit harus terus menjaga kekompakan dan memastikan semua kegiatan dapat di pertanggung jawabkan dengan baik.

Pembangunan Kantor Balai Pemasyarakatan kelas II Sampit di Kabupaten Kotawaringin Timur ini sudah hampir rampung. Saat ini, pembangunannya telah mencapai  95 persen. bangunan sudah berdiri sangat kokoh dan terlihat sangat jelas. (Red-dok, Humas Kalteng, Nov ’19).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook