Lapas Palangka Raya Ikuti Pidato Kenegaraan Presiden RI Secara Live Streaming

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 14 Agustus 2020 17:30, Dibaca 11 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya, Chandran Lestyono, bersama seluruh Pejabat Struktural dan Pegawai Lapas Palangka Raya mengikuti kegiatan siaran langsung Pidato Kenegaraan Presiden Republik Indonesia dengan menggunakan pakaian adat secara live streaming, Jumat (14/8/2020). Seperti biasa, Sidang Tahunan MPR digelar bersamaan dengan Sidang Bersama DPR RI, DPD RI dan Pidato Kenegaraan Presiden dalam menyampaikan RAPBN 2021.

Presiden RI, Joko Widodo, menjelaskan bahwa sebanyak 215 negara, tanpa terkecuali, sedang menghadapi masa sulit di tengah pandemi Covid-19. Dalam catatan WHO, sampai dengan tanggal 13 Agustus kemarin, terdapat lebih dari 20,4 juta kasus di seluruh dunia, dengan jumlah kematian di dunia sebanyak 744.000 jiwa.

(Baca Juga : Kalapas Pangkalan Bun Buka Kegiatan Pekan Olahraga Pemasyarakatan )


Beliau juga menyampaikan bahwa target kita saat ini bukan hanya lepas dari pandemi, bukan hanya keluar dari krisis. Langkah kita adalah melakukan lompatan besar memanfaatkan momentum krisis yang saat ini sedang terjadi.

"Krisis memberikan momentum bagi kita untuk mengejar ketertinggalan, untuk melakukan lompatan transformasi besar, dengan melaksanakan strategi besar. Mari kita pecahkan masalah fundamental yang kita hadapi. Kita lakukan lompatan besar untuk kemajuan yang signifikan," pesan Jokowi.

"Kita harus bajak momentum krisis ini. Kita harus serentak dan serempak memanfaatkan momentum ini. Menjadikan Indonesia setara dengan negara-negara maju. Menjadikan Indonesia maju yang kita cita-citakan," jelas Jokowi.


Kepala Lapas Palangka Raya, Chandran Lestyono, mengungkapkan bahwa sebagai Warga Negara Indonesia harus mendukung program pemerintah dan bekerja lebih baik lagi terutama dalam melayani masyarakat.

"Sebagai Warga Negara Indonesia kita wajib untuk mendukung program pemerintah terutama untuk kesejahteraan rakyat. Kita juga harus bekerja lebih baik lagi terutama dalam melayani masyarakat," ungkap Chandran. (Red-dok, Humas Kalteng, Agustus 2020).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook