Lapas Palangka Raya Gelar 5P untuk Hadapi Evaluasi dari TPI

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 16 Mei 2020 17:13, Dibaca 802 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Dalam rangka menghadapi kegiatan Evaluasi Satuan Kerja berpredikat Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK) pada lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah oleh Tim Penilai Internal (TPI) dari Inspektorat Jenderal Kementerian Hukum dan HAM Republik Indonesia secara virtual menggunakan aplikasi zoom, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palangka Raya, Syarief Hidayat, menggelar pembekalan dan penyamaan persepsi serta pemantapan pemahaman (5P) bagi Tim Zona Integritas menuju WBK Lapas Palangka Raya, Sabtu (16/5/2020).

Dalam kegiatan ini, Kepala Lapas Palangka Raya meminta agar semua anggota pokja Tim Zona Integritas menuju WBK Lapas Palangka Raya menyiapkan serta mempelajari seluruh bahan presentasi yang akan ditampilkan dan wajib menguasai bidangnya masing-masing.

(Baca Juga : Berita Acara Hasil Ujian CAT Seleksi CPNS Kanwil Kemenkumham Kalteng di Serah Terimakan)

Selanjutnya, beliau melakukan evaluasi terhadap 6 area perubahan yang meliputi  Manajemen Perubahan, Penataan Tata Laksana, Penataan Sistem Manajemen SDM, Penguatan Akuntabilitas, Penguatan Pengawasan dan Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik.

Kepala Lapas Palangka Raya menyampaikan bahwa hari Senin (18/5/2020) sebelum pukul 13.00 WIB seluruh anggota pokja wajib hadir tepat waktu untuk mengikuti Evaluasi dari TPI dan beliau berharap dapat memberikan yang terbaik dalam kegiatan ini.

"Seluruh anggota pokja senin nanti harus sudah siap sebelum pukul 13.00 WIB di ruang Sekretariat Zona Integritas menuju WBK. Kita berikan yang terbaik dari diri kita untuk Lapas ini. Semoga semua berjalan lancar dan tanpa hambatan," harap Syarief.

Di akhir kegiatan, Kepala Lapas Palangka Raya bersama Ketua Tim Zona Integritas menuju WBK Lapas Palangka Raya, Eka Prayitno, memimpin yel-yel WBK/WBBM dengan penuh rasa semangat agar seluruh anggota pokja lebih siap, semangat dan kompak untuk menghadapi evaluasi yang akan datang. (Red-dok, Humas Kalteng, Mei 2020).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook