Rupbaskara Ikuti Penguatan Kehumasan Oleh Karo Humas

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 24 Maret 2021 16:20, Dibaca 2 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Dalam rangka meningkatkan peran kehumasan sebagai layanan publik untuk memberikan informasi yang jelas dan sesuai fakta, Kepala Rupbasan kelas I Palangka Raya Rita Ribawati beserta Staf Pengamanan dan Pengelolaan Yusak A. N mengikuti kegiatan Penguatan Kehumasan di jajaran Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah, Rabu (24/3/2021). Acara dimulai pukul 08:00 WIB bertempat di Aula Kantor Wilayah.

Acara dihadiri oleh Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama Heni Susila Wardoyono, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah Ilham Djaya beserta Pejabat Pimti Pratama, Ketua PWI Provinsi Kalimantan Tengah Haris Sadikin, Perwakilan Dinas Kominfo Kalimantan Tengah, dan Kepala UPT se-Kota Palangka Raya.

(Baca Juga : Pegawai Lapas Sukamara Hadiri Rapat Koordinasi di Kantor KPU Kabupaten Sukamara)


Ilham Djaya menyampaikan sambutannya, “Pentingnya peran Kehumasan pada Satker karena sehebat apapun kita bekerja tapi humas tidak berjalan searah dengan pekerjaan kita. Maka kerja keras kita tidak akan diketahui oleh masyarakat luas,” ujarnya.

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan dari Heni Susila Wardoyono selaku Karo Humas yang menyampaikan, “Humas harus bisa menjadi corong untuk memperkenalkan institusi dan membagun kepercayaan masyarakat. Peran humas itu sungguh memiliki posisi yang strategis kita bekerja dari pagi sampai pagi dan itu tidak diketahui oleh masyarakat maka itu tidak akan cukup,” ucapnya.


Haris Sadikin selaku Ketua PWI Provinsi Kalimantan Tengah sebagai pemateri pertama menyampaikan tentang pembuatan pers release yang baik harus mengedepankan unsur 5W+1H dengan model piramida terbalik yaitu membuat informasi yang penting dimasukkan paling atas dan dalam memilih judul dengan kata-kata aktif serta paragraf pertama harus tajam 12-20 kata yang ideal. Kegiatan diakhiri dengan sesi tanya jawab yang diikuti oleh seluruh peserta kegiatan dengan antusias. (Red-dok, Humas Kalteng, Maret 2021).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook