Disbudpar Inventarisasi Obyek Wisata Resort Mangkok Taman Nasional Sebangau

Kontribusi dari Disbudpar Prov. Kalteng, 05 Desember 2017 11:10, Dibaca 3 kali.


MMCKalteng – Tim Bidang Pengembangan Destinasi dan Kelembagaan Pariwisata dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Provinsi Kalimantan Tengah melakukan kunjungan dalam rangka inventarisasi data obyek wisata ke kawasan resort Mangkok (SSI) di Taman Nasional Sebangau wilayah Pulang Pisau pada hari Minggu pagi lalu (03/12).

Tim Disbudpar yang dipimpin oleh Tirta, S.Sos selaku Kepala Bidang Pengembangan Destinasi dan Kelembagaan Pariwisata Disbudpar Provinsi Kalimantan Tengah berangkat dari Dermaga Kereng Bengkirai menggunakan perahu cepat didampingi oleh Tatang Suwardi, S.Hut., Kepala Resort Sebangau Hulu Seksi I Taman Nasional Sebangau, Hendro Sopha, S.Hut., Kepala Resort Mangkok Seksi Pengelolaan Taman Nasional Sebangau Wilayah II Pulang Pisau, pegiat komunitas Instanusantara di Kalimantan Tengah beserta pelaksana dari Balai Taman Nasional Sebangau.

(Baca Juga : Sudjud Dartanto: Dimana Ada Seni Disitu Ada Masyarakat yang Sehat, Kalau Seni Mati Masyarakat Akan Kacau)

Perjalanan ke Resort Mangkok menempuh Sungai Sebangau kurang lebih selama dua jam hingga masuk ke kanal Pusat Penelitian Lapangan dan Ekowisata Resort Mangkok Taman Nasional Sebangau, Kabupaten Pulang Pisau. Kawasan ini sebelumnya merupakan kanal milik bekas konsesi HPH PT. SSI (Sanitra Sebangau Indah) yang telah direhabilitasi dengan reforestasi melalui bloking kanal/tabat.

Selain menginventarisasi data obyek wisata, Tirta menjelaskan bahwa tim juga mendata kelayakan bagi kunjungan wisatawan seperti ketersediaan akses serta akomodasi wisata di lokasi tersebut. Di Resort Mangkok, pengunjung dapat menjelajah masuk ke wilayah resort dengan melewati jalur tracking. Sepanjang jalur, pemandangan yang dapat dilihat yaitu aliran sungai yang berwarna merah gelap dikarenakan kandungan endapan gambut dan bahan organik lainnya serta beberapa jenis tanaman seperti ramin, kantung semar, belangeran, meranti, nyatoh, keruing serta anggrek hutan. Selain jenis-jenis flora, pihak resort juga menyebutkan bahwa wilayah tersebut juga merupakan tempat tinggal bagi orangutan, beruang madu, kera macaca, ikan tapah, ikan toman dan satwa khas lainnya.

Hendro Sopha, Kepala Resort Mangkok menambahkan bahwa wisatawan dapat menyewa rumah singgah yang tersedia untuk beristirahat dan makan siang bersama di rumah masyarakat lokal. Wisatawan juga dapat membeli ikan hasil tangkapan nelayan yang tinggal di kawasan sungai.

Seperti resort-resort lainnya yang berada di Taman Nasional Sebangau, Resort Mangkok memiliki bentang alam, kekayaan hayati dan manfaat konservasi alam serta hidrologi yang potensial bagi pengembangan destinasi ekowisata di Kalimantan Tengah. Susur sungai dan pembelajaran mengenai alam, keragaman sub ekosistem gambut, gradasi ekosistem, flora fauna yang khas, perikanan tradisional dan tradisi penduduk sekitar Sungai Sebangau menarik kunjungan wisata alam pada umumnya dan wisata minat khusus seperti penelitian dan riset.

Untuk mencapai Resort Mangkok, wisatawan dapat menggunakan transportasi darat dari pusat kota Palangka Raya ke Dermaga Kereng Bengkirai yang merupakan akses masuk Taman Nasional Sebangau dan kemudian menyewa perahu cepatt untuk menyusuri Sungai Sebangau sampai ke kanal Resort Mangkok. (Ann/Foto: Ann)

Disbudpar Prov. Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook