Penyemprotan Disinfektan di Lapas Perempuan Palangka Raya

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 03 Maret 2021 13:41, Dibaca 737 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Petugas Dinas Kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan petugas BNPB (Badan Nasional Penanggulangan Bencana) Provinsi Kalimantan Tengah melakukan penyemprotan disinfektan di Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya (Lapupala), Selasa (2/3/2021) pada pukul 10.00 WIB. Untuk menghindari penyebaran Covid-19, petugas Dinas kesehatan Provinsi Kalimantan Tengah dan petugas BNPB Provinsi Kalimantan Tengah melakukan penyemprotan disinfektan di semua area Lapas Perempuan Palangka, seperti ruang kerja, area portir/P2U, ruang kunjungan, poliklinik, ruang genset, dapur, masjid, blok hunian dan sekitar area parkir.


Dalam kegiatan penyemprotan tersebut, disediakan sekitar 7 (tujuh) tangki sprayer/semprotan disinfektan yang digunakan untuk penyemprotan di semua area. Penyemprotan disinfektan tersebut disambut baik oleh Kepala Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya, Dyah Wandansari.

(Baca Juga : Pelajar MAN Kotim Juara Nasional Olimpiade)

Penyemprotan disinfektan ini merupakan langkah yang sangat baik guna memutus penyebaran mata rantai Covid-19, sehingga lingkungan kerja Lapas Perempuan Kelas IIA Palangka Raya steril dari penyebaran Covid-19.


"Kita berharap dengan penyemprotan ini Lapas Perempuan Palangka Raya steril dan terhindar dari penyebaran virus corona sehingga kami pegawai Lapas Perempuan Palangka Raya dapat bekerja dengan maksimal," ujar Dyah Wandansari.

Kegiatan penyemprotan disinfektan hanya memakan waktu 1,5 jam, dan selesai pada pukul 11.30 WIB. (Red-dok, Humas Kalteng, Maret 2021).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook