IPM dan Lapangan Kerja Harus Berimbang

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 20 November 2019 20:11, Dibaca 631 kali.


MMCKalteng, Palangka Raya – Walikota Palangka Raya Fairid Naparin menyebutkan Indeks Prestasi Manusia (IPM) Kota Palangka Raya saat ini mencapai angka 7,67.

(Baca Juga : Pengurus IGTKI Periode 2019 – 2024 Resmi dilantik)

Tingginya IPM masyarakat itu kata dia menunjukkan masyarakat Kota Palangka Raya berkarakter cerdas, sehingga akan memudahkan pemerintah untuk melangsungkan berbagai program pembangunan.

Disisi lain, IPM yang tinggi menunjukan Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya telah  berhasil dalam membangun sumber daya manusia. Dimana ditandai dengan tingginya kesadaran masyarakat baik secara personal dan kelompok mampu memberikan kontribusi bagi pembangunan.

Kesadaran masyarakat akan pentingnya kemampuan SDM dalam pembangunan, sudah semakin tinggi. Buktinya, data terakhir IPM kita hampir mencapai angka 8. IPM kita ini bahkan mengalahkan IPM provinsi,” jelas Fairid, Rabu (20/11/2019).

Terlepas dari itu semua, maka lanjut Fairid persoalan yang dihadapi pemerintah saat ini merujuk pada ketersedian lapangan kerja.
Pasalnya, lapangan kerja merupakan indikator keberhasilan pemerintah dalam pembangunan ekonomi masyarakat.

Karenanya, kesenjangan antara IPM dan lapangan pekerjaan ini telah menjadi pekerjaan rumah yang harus digenjot agar mencapai keseimbangan.

Meski IPM kita tinggi tapi SDMnya  masih belum optimal  disalurkan karena ketersediaan lapangan kerja yang terbatas,” ujarnya.

Karena itulah tambah Fairid, Pemerintah Kota Palangka Raya saat ini terus menggenjot ketersediaan lapangan kerja, dengan begitu  pertumbuhan ekonomi bisa menunjukan rasio yang meningkat.

Dengan IPM yang tinggi, maka diharapkan para  generasi muda untuk lebih termotivasi menciptakan lapangan pekerjaan sendiri.Terlebih  saat ini semua bisa dilakukan dengan teknologi.Nah, peran strategis kaum muda inilah yang bisa diandalkan, karena memiliki masa disetiap era-nya,” tutup Fairid. (MC. Isen Mulang)

 

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook