BLK Kalteng Buntok Suport Pendirian BLK Katingan

Kontribusi dari Disnakertrans Prov. Kalteng, 12 September 2022 13:00, Dibaca 7 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Dalam rangka menciptakan lapangan kerja, Balai Latihan Kerja (BLK) atau tempat pelatihan tenaga kerja, memiliki unit-unit pelatihan di dalamnya dan mendukung calon tenaga kerja yang siap pakai serta berkualitas dan berkompeten sehingga dapat bersaing dengan tenaga kerja yang lain, dapat membuka usaha sendiri dan mengurangi pengangguran.

Hal ini disampaikan, Plt. Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Prov. Kalteng Farid Wajdi melalui Kepala Unit Pelaksana Teknis Balai Latihan Kerja (UPT BLK) Prov. Kalteng Imelda Teresia saat menerima kunjungan kerja Kepala Dinas Tenaga Kerja dan Transmigrasi Kab. Katingan Hariawan beserta jajaran, di UPT BLK Kalteng Buntok (12/9/2022).

(Baca Juga : Tutup Kegiatan Fasilitasi PTK Terampil TIK, Herson B. Aden Ingatkan Kompetensi Digital Kunci Utama Pendidikan Inovatif dan Berdaya Saing)

Imelda mengatakan akan membantu/suport pendirian BLK Katingan dan menjelaskan syarat pendirian BLK serta kepercayaan Disnakertrans Katingan untuk menjalin kerjasama dalam rangka peningkatan SDM mewujudkan Kalteng Makin BERKAH.


"Kami menyambut baik kunjungan Kadisnaker Katingan untuk berkolaborasi dan bersinergi mewujudkan SDM Bangkit, berAKHLAK penuh dengan keBERKAHan,"jelas Imelda.

Sementara itu, Kadisnakertrans Hariawan dalam sambutannya menyampaikan kunjungan kerja ini dalam rangka penjajakan dan belajar terkait standarisasi pendirian BLK  di Kab. Katingan.

"Kunjungan kami, untuk mempersiapkan administrasi dan sarana prasarana yang wajib kami siapkan untuk BLK Katingan," tegas Hariawan.


Turut hadir dalam rombongan Disnaker Katingan, Ketua Dharma Wanita Disnakertrans Katingan Rofiani Rani Hariawan, Sekretaris Dinas Rubadi Wibowo, Kabid Pelatihan Kerja dan Penempatan Tenaga Kerja Alexandra Suharyono Mika Lambang, Kasubag Program Aprianus Tuah serta beberapa Pejabat Fungsional. (HS.disnakertrans/Edt:Ay)

Disnakertrans Prov. Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook