Tumbuhkan Semangat Wirausaha Dengan Budidaya Kapulaga

Kontribusi dari Kemenag Kalteng, 15 April 2021 14:10, Dibaca 480 kali.


MMCKalteng – Barito Selatan – MTs Palu Rejo, Kecamatan Gunung Bintang Awai, Kabupaten Barito Selatan berupaya menumbuhkan semangat wirausaha pelajarnya. Madrasah itu mengajak para siswa untuk membudidayakan kapulaga, sebuah tanaman yang bernilai ekonomi sekaligus bermanfaat bagi pengobatan herbal.

Program budidaya kapulaga merupakan bagian dari program bernama Membangun Wirausaha Menuju MTs Palu Rejo Mandiri 2024.

(Baca Juga : Sebanyak 7 Pejabat Eselon IV Kanwil Kalteng Dilantik)

“Kami ingin menumbuhkan semangat bercocok tanam,” kata kepala madrasah, Muhaimin, Kamis (15/4/2021) di Buntok.  

Dikatakan, cara menanam kapulaga harus dipelajari dan dipraktikkan langsung. Dia berharap minat terhadap bidang pertanian dan perkebunan bisa muncul dengan cara itu.

Ditemui terpisah, Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Barito Selatan, H. Tuaini mendukung inovasi yang dibuat oleh MTs Palu Rejo. Membangun semangat berwirausaha anak didik dan guru melalui bercocok tanam kapulaga juga bisa diterapkan di MTs lain.

“Kami sangat mendukung dan ini bisa menjadi acuan kepada madrasah lain untuk terus berinovasi,” tegas H. Tuaini. (Sahdi)

Kemenag Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook