Sambangi Disdukcapil, Polres Kobar Sosialisasikan Tertib Lalu Lintas dan Protokol Kesehatan

Kontribusi dari Diskominfo Kobar, 16 Februari 2021 08:49, Dibaca 1,342 kali.


MMCKalteng - Kotawaringin Barat - Selasa (16/2/2021) Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Kotawaringin Barat kembali disambangi oleh Kepolisian Resor Kotawaringin Barat (Polres Kobar) melalui Satuan Tugas Yustisi Covid-19. Kunjungan ini dalam rangka melakukan imbauan dan sosialisasi tentang tertib berlalu lintas dan protokol kesehatan di area layanan publik, dalam hal ini Kantor Disdukcapil Kobar.

Kegiatan tersebut adalah salah satu dari bagian Polri Humanis, dimana cara bertindak tahun ini difokuskan pada sosialisasi dan penyuluhan. Kegiatan tersebut dipimpin oleh Kepala Pendidikan dan Rekayasa (Dikyasa) Satlantas Polres Kobar Ipda Cecep Lang-Lang Buana bersama anggotanya. Kepala Disdukcapil Kobar, H Gusti M Imansyah menyambut baik kegiatan sosialisasi tersebut, karena saat ini penyebaran covid-19 masih belum mereda.

(Baca Juga : Perangkat Desa Kecamatan Pulau Petak Dilantik)

"Kami sangat mengapresiasi gerakan sosialisasi yang dilakukan oleh Polres Kobar, bentuk pendekatan humanis yang langsung menyambangi area-area layanan publik. Karena selain imbauan 4M (memakai Masker, mencuci tangan, menjaga jarak dan menghindari kerumunan) ada sosialisasi lain seputar disiplin berlalu lintas, yang setidaknya menambah wawasan baik masyarakat yang berkunjung ke kantor Disdukcapil maupun ASN yang ada di sini," ucap Gusti Imansyah.

Sementara itu Ipda Cecep mengungkapkan bahwa pihaknya sengaja melakukan sosialisasi dengan mendatangi area-area layanan publik, karena dipandang efektif dan bisa didengarkan oleh masyarakat.

"Alhamdulilah, antusiasme baik ASN Disdukcapil Kobar maupun mtfasyarakat yang ada di area kantor sangat baik, tentunya sangat bermanfaat. Dan harapannya semoga masyarakat bisa memahami dan melaksanakan hal tersebut, sehingga tiap kegiatan masyarakat bisa berjalan aman dan bebas dari Covid-19," kata Ipda Cecep. (disdukcapil kobar)

Diskominfo Kobar

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook