Seribu Masker Dibagikan Kwarcab Pramuka Gunung Mas

Kontribusi dari DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS, 28 April 2020 16:18, Dibaca 24 kali.


MMCKalteng - Kuala Kurun – Semakin merebaknya Virus Corona atau Covid-19 saat ini, mengundang keprihatinan semua kalangan. Berbagai upaya pencegahan dilakukan, salah satunya adalah dengan meminta setiap orang mengenakan masker. Sebagai salah satu wujud kepeduliannya atas wabah yag tengah terjadi, Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kabupaten Gunung Mas, Senin (27/4/2020) melakukan aksi bagi-bagi masker.

Sebanyak 1000 masker dibagikan secara gratis untuk masyarakat di Kota Kuala Kurun. Kegiatan tersebut dipimpin langsung Ketua Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Gunung Mas Mimie Mariatie Jaya Samaya Monong dan pengurus lainnya beserta anggota Pramuka Penegak. Aksi itu dilaksanakan di kawasan pasar dan taman kota Kuala Kurun.

(Baca Juga : Pasien Positif Bertambah Jadi 5 Orang di Kabupaten Pulang Pisau)

“Ini sebagai salah satu wujud nyata kepedulian Gerakan Pramuka Gunung Mas terhadap wabah yang terjadi saat ini. Apalagi sekarang Kabupaten Gunung Mas juga telah menjadi kawasan zona merah penyebaran Covid-19,” kata Mimie Mariati, di sela kegiatan pembagian masker.

Dengan adanya pembagian masker itu, lanjut Mimie, diharapkan sedikit banyak membangun upaya pencegahan penularan virus di masyarakat.

Selain di Kuala Kurun, imbuh dia, kegiatan serupa juga sudah dilakukan di beberapa desa di kecamatan kurun, ucapnya saat mengakhiri pembicaraan kepada media ini.

Sumber Artikel BalangaNews.com: Kwarcab Pramuka Gunung Mas Bagi-bagi Masker.


DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook