Sekilas Info
Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 20 Januari 2020 14:28, Dibaca 353 kali.
MMCKalteng - Sukamara - Usai adanya penambahan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) diLembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Sukamara, Warga Binaan Pemasyarakatan yang ditunjuk, melaksanakan program kegiatan kerja (Giatja) dari Sub Seksi Pembinaan Lapas Sukamara, Senin (20/1/2020).
Pembinaan kegiatan kerja yang diberikan sebagai salah satu tujuan utama Pemasyarakatan guna mempersiapkan para WBP disaat bebas nanti memiliki keahlian dan terampil serta produktif sehingga bisa membuka peluang usaha sendiri. Ini salah satu keberhasilan para petugas dalam memberikan pembinaan kepada para WBP baik yang ada di Lapas/Rutan misalnya dalam kegiatan pertanian dan perkebunan, seperti yang dilakukan diLembaga Pemasyarakatan Kelas III Sukamara.
(Baca Juga : Maksimalkan Layanan Kunjungan Online, Lapas Muara Teweh Fasilitasi Rompi Kunjungan)
Irfan Al Rasyid, Salah satu Wakil Kepala Regu Pengamanan yang saat itu sedang mengawasi WBP yang bekerja menyampaikan, "Kegiatan hari ini, mereka (WBP) kita ajak untuk melaksanakan kegiatan kerja, kali ini membuka lahan untuk berkebun,"
Dia juga menambahkan, nantinya kebun tersebut akan ditanami sayur cabe, jagung, dan sayuran lainnya sesuai yang direalisasikan Sub Seksi Pembinaan diLembaga Pemasyarakatan Kelas III Sukamara.
Sub Seksi Pembinaan Lapas Sukamara Kepada Humas Lapas Sukamara berharap agar Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) bisa lebih aktif kegiatan dengan adanya kebun ini.
"Kita rutinkan kegiatan WBP untuk berkebun, yang belum bisa jadi bisa berkebun, ini juga merupakan suatu keterampilan. setelah mereka bebas bisa memanfaatkan keterampilan tersebut, termasuk kerja juga," tutupnya. (Red-dok, Humas Kalteng, Jan 2020).
Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.