Dorong Penguatan Pendidikan Anak Usia Dini

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 07 Agustus 2019 14:54, Dibaca 681 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Kepala Dinas Pendidikan (Disdik) Kota Palangka Raya, Sahdin Hasan, mengungkapkan, pihaknya akan terus mendorong penguatan dan pengembangan  Pendidikan Anak Usia Dini (PAUD) di wilayah kota tersebut.

“Penguatan dan pengembangan PAUD harus merata di seluruh wilayah Palangka Raya,” ungkapnya, Selasa (6/8/2019).

(Baca Juga : Pembangunan Masjid Agung Pulang Pisau Terus Mengalami Peningkatan)

Upaya pemerataan untuk pengembangan PAUD ini lanjut Sahdin, salah satunya memberikan ruang yang selebar-lebarnya bagi masyarakat, kelompok dan pemangku atau penggiat  pendidikan dalam penyelenggaraan PAUD.

“Intinya penguatan dan pengembangan PAUD ini tidak hanya sebatas melalui penyelenggaraan pendidikan yang bersifat negeri,  melainkan konsep yang dilakukan diluar itu,” terangnya.

Makanya jelas Sahdin, masyarakat, kelompok dan pemangku atau penggiat  pendidikan diberi ruang untuk turut serta dalam penguatan dan pengembangan PAUD.

Disadari kata dia, upaya pengembangan pendidikan tidak akan berjalan sesuai harapan, jika tidak ditopang oleh masyarakat dan penggerak pendidikan lainnya, untuk ikut andil di dalamnya. (MC. Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook