Pemprov Kalteng Terima Piagam Pengukuhan The World Tourism Park

Kontribusi dari Ari Purna Prahara, 24 Mei 2019 10:47, Dibaca 11 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Usai Apel peringatan Hari Jadi ke-62 Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng), Pemprov. Kalteng menerima piagam pengukuhan The World Tourism Park di Halaman Kantor Gubernur Kalteng.

Penghargaan diserahkan langsung oleh  Founder dan CEO Yayasan Taman Wisata Dunia, World Tourism Park, Daniel Kumendong dan diterima oleh Gubernur Kalteng yang diwakili oleh Sekretaris Daerah Kalteng Fahrizal Fitri, S.Hut., M.P, Kamis (23/5).

(Baca Juga : Diskominfo Kalteng Lakukan Pembinaan Terkait IKP di Diskominfo Barsel)

Dalam piagam itu tertulis Kalteng sebagai salah satu wilayah taman wisata dunia yang meliputi zona ekonomi eksklusif atau ZEE Indonesia.


Taman Nasional Tanjung Puting juga menerima sertifikat kategori wisata alam dari yayasan tersebut, yakni ditetapkan sebagai komponen taman wisata dunia.

"Pemberian penghargaan ini menindaklanjuti hasil dari deklarasi taman wisata dunia yang diinisiasi oleh perwakilan pemerintah, baik pusat, daerah maupun kabupaten, kota di Bali," ucap Daniel Kumendong.

Daniel menuturkan, wisata negara memiliki kriteria bahwa wilayah di suatu negara layak dijadikan taman wisata dunia apabila negara tersebut memiliki berbagai macam potensi wisata berlevel dunia. 


"Dari berbagai negara, Indonesia layak. Kita meginventarisasi ada 10 potensi wisata berlevel dunia," tuturnya, seperti dilansir oleh borneonews.co.id. 

Ari Purna Prahara

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook