Peningkatan SDM Anggota Korpri Melalui Pelatihan Professional Public Speaking

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 11 April 2019 10:35, Dibaca 8 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Dewan pengurus Korpri Pemerintah Kota Palangka Raya selenggarakan Pelatihan Professional Public Speaking bagi anggota Korpri lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya di Ruang Rapat Peteng Karuhei II Setda Kota Palangka Raya, Rabu (10/4/2014).

Public Speaking merupakan bagian dari ilmu komunikasi, sehingga sangat diperlukan dalam rangka peningkatan SDM anggota Korpri dalam mengelola komunikasi publik secara transparan dan akuntabel.

(Baca Juga : Bupati Kobar Dukung Sensus Penduduk Online Tahun 2020)

Selain komunikasi sebagai pemicu munculnya masalah, namun komunikasi juga sebagai solusi atas berbagai masalah. Terlebih di era digital saat ini komunikasi dapat dilakukan melalui media, misalnya melalui blog, youtube, facebook, twitter, instagram, dll.

Kegiatan pelatihan ini tidak hanya membahas tentang komunikasi publik namun juga menekankan pada bagaimana teknik berbicara di depan umum atau public speaking.

Peserta tidak hanya mendapatkan teori saja namun juga dilakukan praktek langsung bagaimana menjadi seorang public speaking dan harus menghadapi audience.

Seperti yang disampaikan oleh narasumber, Eman Sulaeman Nasin, Sekretaris Komisi I Dewan Riset Daerah Provinsi DKI Jakarta, bahwa ketika seseorang sebagai public speaking ada beberapa hal yang perlu dipersiapkan supaya informasi yang disampaikan dapat diterima dan harus sering dilakukan latihan secara terus menerus, jangan sampai gagal karena terkendala dengan adanya rasa kurang percaya diri dan tidak menguasai materi yang akan disampaikan.

Disamping itu juga perlu diperhatikan antara lain mencari tau dimana tempatnya, dimana acara diselenggarakan, apa tema yang akan disampaikan, siapa audiencenya, posisi kita sebagai apa, dan materi apa yang akan disampaikan.  Karena ketika kita mampu menjadi public speaking dengan baik akan mengantarkan kita menjadi sukses dan menjadi pusat perhatian publik, tutupnya. (MC Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook