Sekilas Info
Kontribusi dari Diskominfo Lamandau, 29 Maret 2022 14:22, Dibaca 1,585 kali.
MMCKalteng - Lamandau - Dalam rangka pembinaan bidang Informasi dan Komunikasi Publik (IKP) kepada Dinas Kominfo Kabupaten se-Kalteng, Dinas Kominfo Kabupaten Lamandau sambut kunjungan Kepala Dinas Kominfosantik Prov Kalteng beserta rombongan di ruang Kepala Dinas Kominfo Lamandau, Selasa (29/3/2022). Kunjungan tersebut beragendakan pembinaan pelayanan informasi publik mengenai Kelompok Informasi Masyarakat (KIM) serta pengembangan SDM Pranata Humas yang ada di Kabupaten Lamandau.
Kadis Kominfo Lamandau Ganti Phaing Kanisa menyambut baik kunjungan Kadis Kominfo Prov Kalteng beserta rombongan, sekaligus menyampaikan kondisi terkini pelaksanaan program yang telah dan belum dijalankan.
(Baca Juga : 800 Paket Sembako Untuk Warga Mantangai)
"Banyak hal yang telah disampaikan baik mengenai PPID, KIM dan Pranata Kehumasan serta terkait peningkatan-peningkatan komponen di Bidang Informasi Komunikasi Publik yang cakupannya masih banyak yang harus dikerjakan dan menjadi PR besar bagi Diskominfo Lamandau, dan saya beserta jajaran akan menindaklanjuti hasil pertemuan dan pembinaan ini dengan terus mengevaluasi dengan harapan meningkatnya SDM dan kapasitas pegawai yang ada dan akan terus berkoordinasi lebih lanjut untuk mencari taktisnya atau jangka pendeknya maupun jangka panjangnya", ucap Kadiskominfo Lamandau.
Pada kesempatan yang sama, Kadis Kominfosantik Prov Kalteng Agus Siswandi menyampaikan terima kasih atas sambutan sederhana yang dilakukan oleh Pemkab Lamandau. Ia juga menjelaskan secara singkat mengenai kondisi keterbukaan informasi publik di Kalteng, yang mana masih banyak terjadinya kebocoran data dikarenakan kelemahan sistem.
"Saya berharap Kabupaten Lamandau dapat meningkatkan status keterbukaan informasinya menjadi informatif, dan perihal yang telah dibahas hari ini agar terus dijalankan meski belum terorganisir dengan baik, harapannya dengan pertemuan ini dapat menyatukan persepsi ranah tugas pokok dan fungsinya serta melengkapi regulasi berupa SK penetapan yang sangat penting dalam penilaian keterbukaan informasi, dan hal lain yang bersifat administratif lainnya", tambah Kadiskominfo Prov Kalteng.
Turut hadir dalam pertemuan ini, seluruh ASN Bidang Kehumasan dan Informasi Publik Diskominfo Lamandau, Pranata Humas Setda Lamandau, serta Pejabat Fungsional Umum Dinas Kominfo Lamandau. (Meita Rosi/edt:rkh)
Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.