Sebanyak 128 PNS Pulang Pisau Terima Anugerah Satyalencana Karya Satya

Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 29 November 2018 21:08, Dibaca 786 kali.


MMCKalteng - Sebanyak 128 Pegawai Negeri  Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau menerima Penganugerahan Satyalancana Karya Satya, di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Pulang Pisau, Kamis (29/11/2018).

Penyematan Satyalancana Karya Satya dilakukan oleh Bupati Pulang Pisau Edy Pratowo, sebagai sebuah tanda penghargaan yang diberikan kepada PNS yang telah berbakti selama 10 tahun, 20 tahun dan juga 30 tahun lebih secara terus menerus dengan menunjukkan kecakapan, kedisiplinan, kesetian dan pengabdian sehingga dapat dijadikan teladan bagi setiap pegawai lainnya.

(Baca Juga : ASN Jaga Netralitas dan Profesionalisme Saat Pilkada)

“Setiap PNS berhak menerima penghargaan atas jasa-jasanya yang diberikan oleh Negara dalam bentuk tanda penghormatan dengan tujuan menumbuhkan kebanggaan, sikap keteladanan, semangat juang, serta motivasi untuk meningkatkan darma bakti kepada bangsa dan Negara,” jelas Edy.

Selain itu, Pemahaman akan tugas disiplin PNS juga memiliki peranan penting dalam keberhasilan kerja, akumulasi dari pemahaman tugas, fungsi dan tanggung jawabnya sebagai abdi pemerintah dan abdi masyarakat.

Edy berpesan bahwa status sebagai PNS adalah amanah dan kepercayaan yang diberikan, tidak hanya dari atasan dan Pemerintah Daerah namun juga merupakan amanah, kepercayaan masyarakat serta menjunjung tinggi predikat pegawai yang bebas dari korupsi, kolusi dan nepotisme. (MC. Pulang Pisau/Amel/Ayu/Rj)

Kominfo Pulang Pisau

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook