Bina KIM Di Daerah, Diskominfo Lakukan Sejumlah Kunjungan UMKM

Kontribusi dari Bayuningtyas Wulandari, 01 Oktober 2021 13:32, Dibaca 10 kali.


MMCKalteng - Seruyan - Dalam rangka pengembangan kualitas SDM kelompok informasi masyarakat (KIM) Dinas kominfo Prov. Kalteng menggelar visitasi didampingi Kadis kominfo Kab. Seruyan Sugianoor, Kadis Koperindag Kab. Seruyan Primermen dan Plt Kasi Operasional Pelabuhan dan Kesyahbandaran UPT PPI Kuala Pembuang Levriyuto Elkajuli pada Sentra Industri Kecil Menengah (IKM) Pengolahan Ikan dan Pakan Ikan di Desa Sungai Undang Kecamatan Seruyan Hilir Kabupaten Seruyan, Kamis (30/9/2021).


Pemprov Kalteng berupaya membangun sinergitas dan komunikasi yang baik dengan pihak kabupaten. Dengan mendukung fasilitas pelabuhan Pangkalan Pendaratan Ikan (PPI) Kuala Pembuang sebagai tempat tambat dan labuhnya nelayan lokal. Sebab ikan segar yang diperoleh dari nelayan akan digunakan sebagai bahan baku pembuatan sosis, surimi, nugget, dan kerupuk. 

(Baca Juga : Sekda Nuryakin Lepas Keberangkatan Kontingen Pekan Special Olympic Nasional Kalteng)

Saat ini bangunan Sentra IKM tersebut sudah mencapai hampir 85 persen selesai, karena ini merupakan proses pembangunan tahap akhir dan ditargetkan fungsional pada Tahun 2022. Diharapkan sentra IKM dapat dioperasionalkan bertahap dan para pelaku IKM yang ada bisa memproduksi berbagai olahan berbahan baku ikan.

Sebelum melakukan kunjungan, Dinas Kominfo Prov. kalteng dan Dinas Kominfo Kab. Seruyan telah menggelar dialog bersama OPD terkait dengan Camat Sungai Undang, Camat Permata Panjang dan Camat Bangun Harja di Aula Bupati Seruyan. Pada kesempatan itu, Dinas Kominfo Kab. Seruyan mengucapkan terima kasih kepada Dinas Kominfo Prov. Kalteng atas kunjungannya dan berharap binaan KIM Kab. Seruyan dapat bersaing di tingkat Nasional. (Tyas/ Foto: Asep)

Bayuningtyas Wulandari

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook