Sekilas Info
Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 06 November 2018 23:36, Dibaca 388 kali.
MMCKalteng - Bupati Pulang Pisau, Edy Pratowo menyambut baik kegiatan acara penghijauan dan penanaman pohon dalam rangka hari listrik Nasional ke 73 sekaligus hari ulang tahun (HUT) Pembangkitan Jawa Bali (PJB) yang ke-23 yang diselenggarakan oleh PT. PJB Pulang Pisau bertempat di repeat (kawasan hutan rawa gambut) di Desa Tumbang Nusa, Kecamatan Jabiren Raya, Kabupaten Pulang Pisau, Provinsi Kalimantan Tengah, Selasa (6/11).
Diharapkan dari semua stakeholder, tidak hanya dari lembaga Pemerintah namun juga dari pihak swasta agar bisa perduli terhadap gambut, kata Edy Pratowo.
(Baca Juga : Pangkalan TNI AL Tipe D akan Dibangun di Kobar)
“Penghijauan dengan cara menanam pohon tujuannya sangat bermanfaat untuk mengembalikan fungsi awal dari hutan rawa gambut, mengingat gambut bisa menyimpan banyak air, bisa memberikan nilai manfaat bagi tumbuh-tumbuhan dan hayati, kalau memang dijaga dengan baik,” terang Bupati.
Yang lebih penting adalah keterpaduan, yaitu kita dalam hal menjaga alam, kita harus melibatkan semua stakeholder, kalau hanya ditangani satu pihak atau dua pihak, mungkin tidak bisa selesai, tapi kalau semua bisa terpadu dengan baik pasti kita bisa melestarikannya, jelasnya.
Terpisah, General Manajer (GM) PT. PJB Pulang Pisau, Kurniawan Dwi Hananto mengatakan bahwa acara tersebut merupakan kegiatan penghijauan kawasan lahan gambut yang dulu pernah terbakar.
Lebih lanjut, ia mengatakan bahwa kegiatan tersebut juga merupakan wujud sinergi dengan stakeholder-stakeholder terkait diantaranya dengan Pemuda Peduli Lingkungan Hidup (P2LH) dan Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kabupaten Pulang Pisau.
Lanjutnya, mengenai penghijauan atau restorasi gambut itu bukan tanggung jawab dari Pemerintah saja, namun harus ada peran serta dari seluruh kalangan masyarakat guna menjaga kelestarian ekosistem hutan di bumi Borneo agar lebih hijau dan lestari, tukasnya.
“Harus bergerak bersama-sama sehingga target dari pemerintah ataupun upaya pencegahan kebakaran hutan bisa tercapai,” ucapnya. (MC. Pulang Pisau/Kurniawan/Rj)
Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.