Arahan Bupati Lamandau kepada Seluruh Komponen Masyarakat dan Pemerintah Desa Dalam Menjaga KAMTIBNAS

Kontribusi dari Fransesa, 18 Mei 2018 15:01, Dibaca 1,096 kali.


Nanga Bulik - Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (KAMTIBNAS) di lingkungan Kabupaten Lamandau, Pemerintah Daerah bersama Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat, TNI dan PORLI memberikan pengarahan guna mengantisipasi aksi teror bom (terorisme), yang belakangan ini terjadi di Surabaya dan beberapa kota lainnya di Indonesia kepada Pemerintah Desa dan komponen masyarakat.

Kegiatan dilaksanakan pada Selasa sore (15/5/2018). bertempat di ruang Alua Kantor BAPPEDA Lamandau. Dalam kegiatan tersebut bapak Bupati yang pada saat itu diwanwancara mengingatkan kepada seluruh warga masyrakat Kabupaten Lamandau agar tidak terpengaruh dengan kejadian-kejadian aksi teror di Surabaya maupun di kota lainnya, jangan sampai merusak persatuan dan kesatuan bangsa kita yang selama ini sudah terjaga dengan baik. Beliau juga menegaskan bahwa teroris tidak terkait dengan ajaran kelompok, agama maupun suku tertentu.

(Baca Juga : Bupati Gumas Hadiri Acara Forum Koordinasi dan Konsultasi Peningkatan Implementasi Reformasi Birokrasi dan Percepatan Penerapan SPBE Tahun 2023)

Bapak Bupati Lamandau juga mengharapkan agar seluruh komponen masyarakat Kabupaten Lamandau bekerja sama dan mufakat untuk mencegah terjadinya teror atau aksi teroris di Kabupaten Lamandau. Langkah nyata yang Beliau instruksikan adalah kegiatan Siskamling diaktifkan kembali, melakukan pertemuan dengan tokoh-tokoh agama, serta memperlombakan kegiatan Siskamling. Selain itu Bupati Lamandau mengintruksikan kepada seluruh Camat dan Lurah/Kepala Desa agar melakukan deteksi dini terhadap segala kemungkinan adanya ancaman, tantangan dan kegiatan yang patut dicurigai mengancam Kamtibmas di wilayah kerja masing-masing dan selalu melakukan koordinasi dengan aparat hukum di wilayahnya. Demikian Bupati Lamandau.

Fransesa

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook