Enam SOPD Terintegrasi Jaringan e-Planning

Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 23 Maret 2018 11:35, Dibaca 34 kali.


MMCKalteng - Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau pada tahun 2018 mulai menerapkan pengintegrasian e-Planning atau sistem informasi perencanaan pembangunan daerah kepada enam Struktur Organisasi Perangkat Daerah (SOPD). Langkah tersebut sebagai upaya meningkatkan kualitas perencanaan dan penganggaran yang partisipatif, transparan, akuntabel serta dapat dikontrol masyarakat.

Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Pulang Pisau, Moh. Insyafi, Jumat (23/3) saat dimintai keterangan terkait integrasi e-Planning, mengatakan sebanyak enam SOPD tahun 2018 terintegrasi jaringan e-Planning diantaranya Badan Pendapatan Pengelolaan Keuangan dan Aset Daerah (BPPKAD), Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Penelitian dan Pengembangan (BAPPEDALITBANG), Dinas Pendidikan (Disdik), Dinas Penanaman Modal dan Perijinan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP), Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP), dan Dinas Komunikasi dan Informatika, Statistik dan Persandian (DKISP).

(Baca Juga : Rapat Koordinasi Penyusunan Kalender Event Wisata Kabupaten Kobar Tahun 2022)

Menurut Insyafi, penerapan e-Planning ini merupakan bagian dari rencana aksi Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK RI) untuk mengintegrasikan antara e-Planning dan e-Budgeting karena penerapan sistem integrasi aplikasi ini untuk mempersiapkan penyusunan perencanaan dan penganggaran Kabupaten Pulang Pisau Tahun Anggaran 2019.

Dengan Terintegrasinya jaringan e-Planning yang ada mengharuskan semua pengusulan  kegiatan harus dilakukan tepat waktu, karena semua rencana progam/kegiatan yang diusulkan tidak akan bisa dilakukan di pertengahan jalan dan juga Program/kegiatan yang diusulkan dalam Musrenbang di tingkat Kecamatan maupun desa akan terinput dalam aplikasi e-Planning tersebut, katanya.

“E-Planning dan e-Budgeting merupakan sistem informasi berbasis website yang dikembangkan untuk memfasilitasi proses perencanaan, pengendalian, dan evaluasi pembangunan daerah serta menjadi alat bantu agar proses perencanaan sampai penganggaran dapat berlangsung efektif dan efisien,” jelasnya. (MC. Pulang Pisau/Ayu)

Kominfo Pulang Pisau

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook