Warga Kotim Dibagikan Masker dan Hand Sanitazer

Kontribusi dari Sekretariat DPRD Provinsi Kalteng, 02 April 2020 07:17, Dibaca 783 kali.


MMCKalteng - PALANGKA RAYA – Tertundanya berbagai kegiatan serta aktivitas akibat pandemi corona virus atau Covid-19, tidak membuat Anggota DPRD Kalimantan Tengah (Kalteng) berdiam diri. Mereka tetap proaktif turun ke lapangan, dalam upaya berbagi bersama masyarakat. Salah satunya adalah Anggota Fraksi Partai Golongan Karya (Golkar) DPRD Kalteng Sinar Kamala yang membagikan masker, hand sanitizer dan alat cuci tangan di Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim).

“Ini sebagai bentuk kepedulian kami terhadap kesehatan masyarakat, terutama mencegah penyebaran Covid-19,” ujarnya ketika dikonfirmasi via WhatsApp seluler, Rabu (1/4/2020).

(Baca Juga : Komisi I “Tancap Gas”)

Disebutkannya, sasaran pembagian sendiri difokuskan pada masyarakat serta kantor/instansi yang ada di wilayah itu. Wakil rakyat dari daerah pemilihan (Dapil) II, meliputi Kabupaten Kotim dan Seruyan itu mencontohkan seperti pembagian hand sanitizer dan alat cuci tangan yang dipasang di Kantor Samsat, Kelurahan, Kecamatan Baamang Barat dan lainnya. Selain itu ada juga menyasar ke beberapa sarana publik/fasilitas umum seperti Taman Kota Sampit dan lapangan olahraga.

Sementara untuk masker sendiri, dibagikan secara langsung kepada masyarakat di wilayah tersebut. Pelaksanaannya juga dilakukan tidak hanya satu hari ini saja, namun hingga beberapa hari kedepan. “Pencegahan paparan Covid-19 ini tidak hanya menjadi tanggung jawab satu atau dua pihak saja, namun secara keseluruhan. Maka untuk itulah kita peduli dan berbagi dimasa-masa sulit saat ini,” ucap Anggota Komisi I tersebut.

Yang terpenting dimana pelaksanaan itu juga sebagai tindaklanjut dari anjuran pemerintah, dimana secara bersama-sama mengantisipasi paparan virus corona. Intinya, ucap dia, pencegahan dilakukan tidak hanya oleh unsur pemerintah atau kalangan tertentu saja, namun juga masyarakat umum.

Terkait itu, dirinya secara pribadi mengharapkan seluruh elemen yang ada di Kalteng baik masyarakat maupun unsur pemerintah, tetap menjaga kebersihan diri masing-masing. Selain itu, wanita murah senyum tersebut juga mengimbau masyarakat, untuk tetap berdiam diri di rumah atau social distancing. Terapkan juga kebiasaan rajin mencuci tangan, agar menghindari potensi yang tidak diinginkan.

Sekretariat DPRD Provinsi Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
DPRD
DPRD
DPRD
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook