SatPol PP dan Pemadam Kebakaran Kapuas Apel Gabungan Aman Nusa II

Kontribusi dari Gusti Mahfuz, 10 Januari 2020 08:42, Dibaca 2 kali.


mmckalteng - KUALA KAPUAS - Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran yang dipimpin oleh Kepala Bidang Pemadam Kebakaran Jendrawan, mengikuti apel Pasukan Aman Nusa II yang digelar di Jalan Maluku oleh Polres Kapuas, Kamis (09/1/2020) Pagi.

Apel gabungan ini diikuti oleh Polres Kapuas, Kodim 1011 Kuala Kapuas, SatPol PP dan Pemadam Kebakaran Kapuas, BPBD Kapuas, Tagana dan dihadiri unsur Forkopimda.

(Baca Juga : Pemkab Kapuas Terus Mantapkan Persiapan Pelantikan Bupati Dan Wakil Bupati Terpilih)


Gelar apel gabungan yang dilaksanakan merupakan pengecekan kesiapan personel dan peralatan tim gabungan, dipimpin oleh Kapolres Kapuas AKBP Esa Estu Utama yang juga sebagai inspektur upacara, Dandim 1011 Kuala Kapuas Letkol Kav Bambang KB, beserta perwakilan Forkopimda.

Kapolres Kapuas AKBP selaku inspektur upacara dalam membacakan sambutan Kapolda Kalimantan Tengah mengatakan, apel yang digelar serentak itu sebagai bentuk kesiapan Polri, TNI dan stakeholder lainnya dalam menghadapi bencana alam puting beliung, banjir dan tanah longsor. (Polpp/hmskmf)

Gusti Mahfuz

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook