H. Nadalsyah Hadiri Pelantikan DPD KNPI 2019-2022

Kontribusi dari Diskominfo Barito Utara, 31 Oktober 2019 07:49, Dibaca 17 kali.


MMCKalteng - Muara Teweh - Setelah sebelumnya telah terpilih Ketua Dewan Pengurus Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kabupaten Barito Utara dan melaksanakan rapat pemilihan pengurus, KNPI Kabupaten Barito Utara menggelar Acara Pelantikan DPD KNPI Kabupaten Barito Utara periode 2019-2022 dan Resepsi Kepemudaan di Gedung Balai Antang, Muara Teweh.

Bupati Barito Utara, H. Nadalsyah, dalam sambutannya menyampaikan bahwa bila kita melihat sejarah Indonesia, tidak bisa lepas dari pergerakan pemuda. Peran pemuda sangat dominan. Sebut saja Pra Kemerdekaan, pemudalah yang menyatukan Indonesia dengan Sumpah Pemuda-nya pada 1928 silam, bahkan Soekarno dalam pidato pertamanya dalam melawan penjajahan saat berumur 22 tahun, yang tergolong masih muda.

H. Nadalsyah berharap kepada anggota yang dilantik mempunyai komitmen untuk bisa memajukan organisasi KNPI. Yang melahirkan ide kreatif dan brilian yang harapannya bisa bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Barito Utara. "KNPI harus dioptimalkan untuk bisa memberikan kesempatan kepada pemuda Barito Utara agar berperan aktif dalam pembangunan. Untuk itu, KNPI harus punya arah yang terukur dan jelas," tutup H. Nadalsyah.

Sebelumnya laporan panitia pelaksana Arif Setiawan, SE, melaporkan bahwa KNPI berfungsi sebagai forum komunikasi dan penyalur aspirasi organisasi kemasyarakatan pemuda dalam meningkatkan derajat, taraf hidup, status dan kesejahteraan sosial. Sebagai perekat kemajemukan pemuda, dalam rangka meningkatkan kualitas persatuan dan kesatuan nasional guna mempercepat usaha pencapaian tujuan nasional.

Ketua KNPI, Wardatun Nur Jamilah, ST menyampaikan kepengurusan KNPI Barito Utara memiliki tagline berdikari, bersatu, bangkit, bangsa hebat. Yang mana artinya berdikari sebagai pemuda kita harus bertanggung jawab, bersatu pemuda diibaratkan seperti sapu lidi akan menjadi kokoh dan sangat kuat apabila dia bersatu, bangkit artinya pantang mundur sebelum berhasil menyelesaikan tugas. "Dengan bersatu, berdikari, bangkit akan menjadikan bangsa yang hebat," jelas Wardatun.

Acara dihadiri oleh Wakil Bupati Barito Utara, Sekretaris Daerah, Ketua DPRD Barito Utara, Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, Kepala Perangkat Daerah, serta tamu undangan lainnya dan para anggota KNPI. (Nadi Forester / BARUT - Foto: Diskominfobarut)

Diskominfo Barito Utara

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook