Sekilas Info
Kontribusi dari Martiana Winarsih, 13 Oktober 2019 20:39, Dibaca 364 kali.
MMCKalteng, Palangka Raya – Tahapan-tahapan pemilihan umum gubernur Kalteng pada tahun 2020 mendatang, bersiap untuk dilaksanakan terutama oleh penyelenggara pemilu. Salah satunya adalah bagaimana upaya meningkatkan partisipasi masyarakat untuk menggunakan hak suaranya.
(Baca Juga : Kepala Disbudpar : Pelaku Seni di Pulang Pisau Masih Minim)
Menurut Ketua Komisi A DPRD Palangka Raya, Subandi, pentingnya pihak penyelenggara pesta demokrasi, dalam hal ini Komisi Pemilihan Umum (KPU), khususnya KPU Kota Palangka Raya, untuk menggaet para pemilih, guna meningkatkan partisipasi pemilih.
“Terutama pemilih pemula, dimana banyak anak-anak muda yang mencapai usia untuk menggunakan hak pilih. Ini harus dilirik oleh KPU,” ujarnya, Sabtu (12/19/2019).
Ungkap politikus Partai Golkar ini, langkah awal yang bisa dilakukan oleh penyelenggara pemilu adalah dengan memaksimalkan sosialisasi kepada anak-anak muda di sekolah-sekolah yang ada. Baik di SMA maupun kepada kelompok usia di bawah 17 tahun.
Sosialisasi tersebut dapat dilakukan dengan pengetahuan pesta demokrasi, khususnya pelaksanaan pemilihan gubernur (Pilgub). Mulai dari dari jadwal pelaksanaan pemilu nanti. Lalu materi pentingnya menjadi pemilih cerdas, serta materi bagaimana cara memahami visi-misi, program calon pemimpin.
“Pemilih pemula ini perlu didorong agar antusias datang ke tempat pemungutan suara, guna memilih calon-calon pemimpin sesuai dengan aspirasinya. Ajak mereka agar tidak golput atau tidak termakan ajakan politik negatif,” tandas Subandi. (MC. Isen Mulang.1)