Rawang : Walikota Dukung Hadirnya Duta Mall

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 22 Agustus 2019 11:16, Dibaca 35 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Satu lagi pusat perdagangan modern terbesar yakni Duta Mall bakal dibangun di kawasan Jalan Adonis Samad, Kota Palangka Raya.

Rencana hadirnya perdagangan modern ini di Ibukota Provinsi Kalimantan Tengah disambut positif oleh Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin.

(Baca Juga : Wisuda Sarjana Angkatan XXII Universitas Kristen Palangka Raya Tahun 2019)

“Beberapa waktu lalu pihak Duta Mall sudah melakukan pertemuan dengan walikota terkait rencana investasi. Prinsipnya walikota mendukung,” kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPM-PTSP) Kota Palangka Raya, Rawang saat dihubungi melalui telepon seluler, Rabu (21/8/2019) pukul 13.45 WIB.

Rawang menjelaskan dengan begitu antusiasnya ingin berinvestasi di Palangka Raya, pihak Duta Mall sebenarnya ingin langsung melakukan peletakan batu pertama sebagai tandai dimulai pembangunan.

Namun rencananya ini oleh pihak DPM-PTSP disarankan ditunda dahulu sebelumnya perizinannya lengkap. Rencananya Duta Mall akan dibangun di sekitar Dealer Honda, jalan Adonis Samad.

Duta Mall rencananya akan dibangun empat tingkat. Samping mall juga akan dibangun Hotel Mercure, karena pemiliknya sama. (MC. Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook