Tim Tari Hyang Dadas Berangkat Menuju Istana Negara

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 14 Agustus 2019 13:24, Dibaca 21 kali.


MMCKalteng,Palangka Raya – Tim kesenian Kalteng yang akan tampil mewarnai HUT ke-74 Republik Indonesia di Istana Negara, Jakarta, pada 17 Agustus 2019 ini, secara resmi dilepas.

Gubernur Kalteng, Sugianto Sabran melalui Staf Ahli, Yuel Tanggara, melepas secara resmi tim kesenian tersebut yang berjumlah  250 orang, terdiri dari  penari dan pemusik.

(Baca Juga : Pelaksanaan Rapat Tim Inovasi Kabupaten Kapuas)

“Ini membanggakan, kesenian kita diundang langsung ke Istana Negara. Jadikan ini kesempatan emas untuk memperlihatkan seni dan budaya kita yang luar biasa,” kata Yuel Tanggara, saat melepas tim kesenian Kalteng, Selasa (13/8/2019), di Bandara Tjilik Riwut Palangka Raya.

Kesempatan tersebut  lanjut Yuel,  juga menjadi sarana  penting, terutama untuk mempromosikan seni budaya, dan Pariwisata Kalteng secara luas.

“Momentum ini menjadi kesempatan bagi pelaku seni dan sanggar tari maupun pelaku pariwisata untuk memberikan daya saing dalam olah seni dan budaya Kalteng,” tuturnya.

Sementara itu Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kalteng, Guntur Talajan, mengungkapkan tim kesenian Kalteng, yang akan membawakan Tari Hyang Dadas, secara khusus telah memantapkan latihan.

“Semoga mereka  bisa tampil prima dihadapan Presiden Joko Widodo dan seluruh undangan di Istana Negara saat  HUT RI nanti,” ucapnya.

Menurut Guntur, tampilnya tim kesenian tari Hyang Dadas pada saat HUT ke-74 Republik Indonesia di Istana Negara, Istana Kepresidenan tersebut, adalah merupakan kesempatan besar yang jangan disia-siakan oleh para pengiat dan pelaku seni budaya Kalteng.

“Ini kesempatan terbaik bagi kita untuk membuktikan, bahwa seni dan budaya serta kearifan lokal di Bumi Tambun Bungai memiliki nilai seni budaya yang sangat tinggi,” ujarnya.

Disisi lain lanjut Guntur, diberikannya kesempatan tim kesenian Kalteng untuk pentas di Istana Negara, menunjukkan seni dan kebudayaan Dayak telah dikenal serta diperhitungkan.

Sebelumnya Dwi Tia Amanda  Putri selaku pimpinan Abid Igal Dance Project mengatakan, tim kesenian Kalteng yang akan mempertunjukkan tarian Hyang Dadas di Istana Negara nantinya, terdiri dari perwakilan sangar seni di Kota Palangka Raya, Kabupaten Barito Timur, Barito Selatan, Barito Utara, Murung Raya, Kapuas  dan Kabupaten Kotawaringin Timur.

“Pada 14 sampai 15 Agustus, tim kesenian akan mengikuti gladi menyesuaikan kondisi lapangan. Sedangkan pada 17 Agustus, tim sudah siap performa usai detik-detik Proklamasi,” tutupnya. (MC. Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook