Rapat Koordinasi Pengendalian Pelaksanaan Pembangunan Menuju MURA EMAS 2030

Kontribusi dari Ari Satrio Basuki, 16 Juli 2019 12:06, Dibaca 24 kali.


MMCKalteng - Murung Raya - Pertemuan yang melibatkan semua unsur satuan organisasi perangkat daerah, Perbankan, TNI, POLRI dan seluruh Camat Se-Kabupaten Murung Raya dalam menghadiri rapat koordinasi pengendalian (Rakordal) Pelaksanaan Pembangunan Triwulan ke-II Tahun Anggaran 2019.

Kegiatan ini bertemakan “Memantapkan Kinerja Pengendalian Pembangunan Daerah Untuk Mewujudkan Mura Emas Tahun 2030” yang dilaksanakan di Aula Gedung Pertemuan Umum (GPU) Tira Tangka Balang Jl. Letjend Suprapto, Puruk Cahu. Selasa pagi (16/7)

(Baca Juga : Pantau Distribusi Pangan, DKP Kobar Koordinasi Ke Pelabuhan Kumai Dan Pelabuhan Pangkalan Bun)


”Rakorda ini dilakukan dalam rangka untuk mencapai efektivitas dan efesiensi serta tersedianya data informasi program kegiatan pembagunan triwulan ke-II”. Sambutan Bupati Murung Raya, yang dibacakan oleh Wakil Bupati, Rejikinoor. Tuturnya

Hal senada diungkapkan, Pj. Setda Murung Raya, Nyarutono Tunjan, mengatakan peran aktif semua unsur pegawai pemerintah ditingkat kecamatan maupun dilingkup Kabupaten Murung Raya agar terus mengupdate tersedianya data informasi kegiatan pembangunan secara berkesenambungan diwebsite resmi https://murungrayakab.go.id/ milik pemerintah Kabupaten Murung Raya.


“Sedangkan website terdahulu yang tidak digunakan, agar segera dihapus. Metode ini kita wujudkan untuk menyatukan Negeri melalui informasi yang menggiring opini baik tentang Pemerintah dan Negara”. Tegasnya (DiskominfoSP_MC: Anr)

Ari Satrio Basuki

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook