Peningkatan Peran Serta Masyarakat Dalam Pengelolaan Persampahan

Kontribusi dari Iin Carolina, 08 Mei 2019 13:57, Dibaca 86 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Dinas Lingkungan Hidup Kota Palangka Raya berkomitmen dalam penanganan pengolahan sampah. Volume sampah yang terus bertambah dan tidak diolah dapat menjadikan lingkungan yang kotor dan pola angkut-buang sampah menjadikan kerja Tempat Pembuangan Akhir (TPA) Sampah menjadi berat.

Masyarakat sebagai salah satu sumber sampah diharapkan mampu mengolah sampahnya dengan baik. Oleh karena itu DLH berharap ada peningkatan peran serta masyarakat dalam pengelolaan persampahan dengan melaksanakan kegiatan “Sosialisasi Bank Sampah, Pelatihan Pembuatan Kompos Dan Daur Ulang Sampah” di Aula Kecamatan Pahandut, Sabtu (4/5/2019).

(Baca Juga : Dukung Program Edukasi Pajak, Tax Center Untama Tempatkan 20 Relawan Pajak di KPP Pratama Pangkalan Bun)

Peserta terdiri dari warga Kelurahan Pahandut,Kelurahan Langkai, Kelurahan Habaring Hurung, Universitas Muhammadiyah, SDN 4 Menteng, SDN Percobaan dan UPTD PLN Kahayan Baru.

Dalam kegiatan yang dibuka oleh Plt. Kepala DLH Kota Palangka Raya, Antonia, peserta diajari bagaimana cara mengomposkan sampah organik dengan alat komposter, dan mendaur ulang sampah anorganik seperti kertas, botol serta plastik kresek menjadi vas bunga, tempat tisu, bunga hias, gantungan kunci serta kerajinam lainnya yang berbahan baku sampah. Selain itu juga masyarakat diajak untuk membentuk bank sampah unit di permukimannya.

Antonia, mengatakan dengan adanya Bank Sampah maka proses pembuangan sampah kelingkungan dapat ditekan dan juga dapat meningkatkan pendapatan ekonomi keluarga. Dan dengan sudah dilaunchingnya Bank Sampah Induk maka bank sampah unit tidak perlu merasa khawatir tentang penjualan sampahnya karena langsung ditangani oleh Bank Sampah Induk.

Diharapkan kegiatan sosialisasi ini dapat diimplementasikan dilingkungan masyarakat sehingga kita dapat mewujudkan zero waste ditiap rumah dan membantu terealisasinya Indonesia Bebas Sampah, tutupnya (MC.Isen Mulang)

Iin Carolina

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook