Sekilas Info
Kontribusi dari Diskominfo Kabupaten Seruyan, 07 Januari 2026 15:34, Dibaca 148 kali.
MMCKalteng – Sampit – Wakil Bupati Seruyan, Supian, menghadiri Upacara Peringatan Hari Jadi ke-73 Kabupaten Kotawaringin Timur (Kotim) Tahun 2026 yang digelar di Stadion 29 November Sampit, Senin (5/1/2026). Upacara peringatan berlangsung khidmat dan menjadi momentum penting dalam memperkuat kebersamaan serta semangat pembangunan di Kalimantan Tengah.
Upacara tersebut dipimpin oleh Pelaksana Tugas (Plt) Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Tengah, Leonard S. Ampung, yang bertindak sebagai Inspektur Upacara mewakili Gubernur Kalimantan Tengah. Turut hadir dalam kegiatan ini unsur Forkopimda Provinsi dan Kabupaten, kepala perangkat daerah, tokoh masyarakat, serta undangan lainnya.
(Baca Juga : Tekan Rokok Ilegal, Wakil Bupati Seruyan Dorong Pemahaman Hukum)
Dalam sambutan tertulis Gubernur Kalimantan Tengah yang dibacakan oleh Plt. Sekda, ditegaskan bahwa peringatan Hari Jadi Kabupaten Kotawaringin Timur bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum refleksi dan penguatan komitmen bersama untuk memajukan daerah.
“Peringatan hari jadi ini menjadi momen bagi kita semua untuk memperkuat rasa persaudaraan dalam semangat Huma Betang, serta bersama-sama memajukan daerah melalui kebersamaan dan kolaborasi,” ujar Leonard S. Ampung saat membacakan sambutan Gubernur.
Gubernur Kalimantan Tengah juga mengajak seluruh pemangku kepentingan untuk terus bekerja sama, merangkul seluruh elemen masyarakat, serta berkolaborasi dalam mendukung visi dan misi kepala daerah.
“Mari kita tetap fokus mendorong pembangunan yang lebih merata dan berkeadilan, dengan memulai pembangunan dari wilayah pedalaman hingga kawasan perkotaan,” katanya.
Lebih lanjut disampaikan, Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah telah menyiapkan Program Kualitas Huma Betang Sejahtera yang akan mulai dilaksanakan pada tahun 2026. Program tersebut ditujukan untuk mendukung pembangunan di wilayah perbatasan tengah dan timur Kalimantan Tengah.
“Insyaallah, program Kualitas Huma Betang Sejahtera akan mulai kita jalankan pada tahun 2026 untuk mempercepat pemerataan pembangunan, termasuk di wilayah perbatasan,” ungkapnya.
Selain itu, Gubernur Kalimantan Tengah juga menekankan pentingnya dukungan seluruh daerah terhadap Asta Cita Presiden Republik Indonesia dalam pelaksanaan program-program strategis nasional.
“Saya meminta kita semua untuk mendukung Asta Cita Bapak Presiden, di antaranya menjaga kondusivitas, keamanan, pelaksanaan sekolah rakyat, serta berbagai program strategis lainnya. Setiap program pembangunan harus terus diperkuat agar manfaatnya benar-benar dirasakan oleh seluruh rakyat,” tegasnya.
Gubernur optimistis Kabupaten Kotawaringin Timur akan terus berkembang dan menjadi salah satu motor penggerak pertumbuhan serta kemajuan Kalimantan Tengah. “Saya optimis Kotawaringin Timur akan menjadi daerah yang berperan besar dalam mendorong kemajuan Kalimantan Tengah. Mari kita berkolaborasi membangun Kotawaringin Timur dan Kalimantan Tengah yang berkah, maju, dan sejahtera menuju Indonesia Emas 2045,” lanjutnya.
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur juga mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap cuaca ekstrem yang tengah melanda sejumlah wilayah di Indonesia, termasuk Kalimantan Tengah. Curah hujan yang tinggi berpotensi menimbulkan banjir di beberapa daerah. “Saya mengimbau seluruh masyarakat untuk tetap waspada, berhati-hati dalam beraktivitas, serta terus memantau informasi cuaca dari sumber resmi,” pesannya.
Menutup sambutan, Gubernur Kalimantan Tengah atas nama pribadi, keluarga, dan Pemerintah Provinsi Kalimantan Tengah menyampaikan ucapan selamat merayakan Natal, Jumat Kristiani, dan Tahun Baru 2026 kepada seluruh masyarakat.
“Semoga damai Natal dan Tahun Baru membawa kebahagiaan, semangat baru, harapan baru, serta energi baru bagi kita semua untuk terus berkarya dan berkontribusi lebih baik lagi bagi kemajuan Kabupaten Kotawaringin Timur,” pungkasnya. (MMCSeruyan/IH)/Edt:UL
Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.