Wakil Walikota Umi Tinjau Pembersihan Drainase

Kontribusi dari Iin Carolina, 14 Maret 2019 05:52, Dibaca 16 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Perbaikan infrastruktur drainase di beberapa sudut Kota Palangka Raya, tampaknya menjadi komitmen pemerintah kota (Pemko) setempat.

Terlebih infrastruktur drainase ini telah menjadi persoalan terutama berkaitan dengan fungsinya yang selama ini dinilai tidak efektif sebagai infrastruktur irigasi bahkan ditengarai sebagai penyebab terjadinya banjir dadakan.

(Baca Juga : Ground Breaking Pembangunan RSUD Lamandau, Bupati Targetkan Selesai Desember 2022)

Untuk mengatasi persoalan drainase ini, Pemko Palangka Raya telah membentuk tim penanggulangan banjir yang salah satu tugasnya adalah melakukan perbaikan dan pembersihan drainase.

Seperti pada selasa (12/3/2019), Wakil Walikota Palangka Raya, Hj. Umi Mastikah meninjau secara langsung pembersihan drainase yang dilakukan tim tersebut di ruas jalan lingkup Kelurahan Bukit Tunggal.

“Saya meninjau pembersihan drainase yang ada di sepanjang Jalan Mahir Mahar KM 8. Saat hujan lebat, drainase ini meluap makanya tim melakukan pembersihan sampah serta potongan kayu yang tertahan di drainase,” ungkap Umi.

Dikatakan, banyak drainase di kawasan Bukit Tunggal tersebut yang perlu dilakukan pembersihan. Seperti drainase di bilangan Jalan Rajawali, serta kawasan jalan lainnya.

“Tim terpadu akan terus bekerja membersihkan saluran drainase yang ada. Hanya saja kita ingatkan masyarakat untuk mendukung menjaga kebersihan terutama memastikan arus air di drainasenya dapat mengalir dengan lancar,” ujarnya.

Terkait dengan persoalan drainase ini lanjut Umi, pihaknya sudah membuat himbauan kepada masyarakat melalui Ketua RT masing masing, yaitu Pemerintah Kota mengajak masyarakat untuk peduli dan berperan aktif menjaga kebersihan lingkungan terutama saluran drainase dengan rutin melaksanakan gotong royong pembersihan saluran drainase “Saya yakin persoalan ini akan teratasi. Intinya sama-sama menjaga lingkungan dan bergotong royong.

Pada kesempatan peninjauan pembersihan drainase di kawasan Kelurahan Bukit Tunggal tersebut, Umi di dampingi Lurah Bukit Tunggal Heri Fauzi, Bhabinkamtibmas Kelurahan Bukit Tunggal Ali Muji, LKK Kelurahan Bukit Tunggal Bimo Seno, Sekretaris Kelurahan Bukit Tunggal Priyadi serta Tim Penanggulangan Banjir Kota Palangka Raya. (MC. Isen Mulang)

Iin Carolina

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook