Gubernur Kalteng : Pemerintah Provinsi Berkomitmen Meningkatkan PAD Dari Sektor-Sektor Unggulan

Kontribusi dari Widia Natalia, 23 Desember 2021 13:50, Dibaca 38 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya – Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran pimpin Rapat Koordinasi Optimalisasi Pendapatan Asli Daerah Sektor Perhubungan Laut. Rapat berlangsung terpusat di Aula Jayang Tingang, Kantor Gubernur Kalteng, Kamis (23/12/2021).

Pj. Sekretaris Daerah Prov. Kalteng H. Nuryakin dalam laporannya menyampaikan upaya Pemprov. Kalteng dalam mengoptimalkan pendapatan dari sektor Perhubungan antara lain Pengembangan pelabuhan utama di Kalteng mulai dari melakukan kajian teknis terkait lokasi pelabuhan utama yang berada di teluk Sampit Kabupaten Kotawaringin Timur yang dilaksanakan oleh CV. Tika Kreatif Desain Konsultan dan melakukan serah terima dokumen kajian teknis tersebut pada tanggal 20 desember 2021, namun masih terdapat perbaikan sesuai dengan persyaratan dari Kementerian Perhubungan RI.

(Baca Juga : Sekretaris Daerah Prov. Kalteng Nuryakin Kukuhkan Paskibraka Prov. Kalteng 2022)

Selain itu, telah dilakukan kesepakatan bersama antara PT. Pelabuhan Indonesia III (Persero) dengan Pemprov. Kalteng Nomor HK.04/14/RKLM-2020 dan Nomor 10/KB/KSD- KSPK/KTG/2020 tanggal 22 September 2020 tentang Sinergi Pengelolaan Alur Pelayaran Sungai, pengembangan kawasan pelabuhan dan menggali potensi bisnis di Wilayah Prov. Kalteng dimana salah satunya PT. Pelindo III sudah melakukan kontak kerja dengan PT. ITS Tekno Sains tentang penyusunan dokumen pra studi kelayakan pengelolaan dan pemanfaatan alur pelayaran sungai.

Lebih lanjut H. Nuryakin menyampaikan, kajian teknis pengerukan alur sungai di Kalteng, kajian yang telah dilaksanakan diantaranya Pengerukan DAS Kumai, Pengerukan DAS Mentaya dan Pengerukan Kapuas Murung.

Sementara itu, Gubernur Kalteng H. Sugianto Sabran saat memberikan arahan/stressing berkenaan dengan upaya optimalisasi Pendapatan Asli Daerah pada sektor Perhubungan laut bagi Prov. Kalteng menyampaikan Pemerintah Provinsi berkomitmen untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah dari sektor-sektor unggulan di Prov. Kalteng, salah satunya adalah melalui hilirisasi industry. Dalam mendukung Hilirisasi industri di Prov. Kalteng, Pemprov. Kalteng telah melakukan moratorium terhadap komoditas dari Sumber Daya Alam Kalteng, Inisiasi pembentukan Kawasan Pembangunan Ekonomi Terpadu (KAPET) kepada Bappenas dan Kemenko Perekonomian, Hilirisasi Industri, Alur pelayaran yang dilalui di muara sungai belum mampu dilayari oleh kapal-kapal besar dan rencana pengerukan 3 alur sungai yaitu Sungai Kapuas, Sungai Mentaya dan Sungai Kumai sebagai solusi untuk memudahkan arus keluar masuk barang melalui jalur air (laut dan sungai).

Pada Rapat kali ini, bersama-sama mendengarkan paparan dari Bupati Kotawaringin Timur terkait Kajian Pengerukan Muara Sungai Mentaya, Bupati Kotawaringin Barat terkait Kajian Pengerukan Muara Sungai Kumai dan CEO PT. Pelindo Sub Regional Kalimantan terkait Perkembangan Tindaklanjut Perjanjian Kerjasama/MoU Pemprov. Kalteng dengan PT. Pelindo.

Rakor dihadiri oleh Plt. Kepala Dinas Perhubungan Prov. Kalteng Yulindra Dedy serta Kepala Perangkat Daerah Prov. Kalteng terkait, Direktur Utama PT. Bank Kalteng Yayah Diasmono, Kepala Kantor KSOP kelas III Sampit (Korwil KSOP se-Kalteng) Agustinus Maun, Kepala Kantor KSOP kelas IV Kumai Hary Suryanto, Direktur Persada Banama Tingang M. Hassanudin Noor, RM. Komersial / Plh. CEO PT. Pelindo Reg Kalimantan Muh Junaedhy dan Manager regional sdm dan umum PT. pelindo Wahyu Eko Yulianto. Hadir juga Bupati Kotawaringin Timur Halikinnor dan Bupati Kotawarigan Barat Hj. Nurhidayah.(WDY/Foto:Rinto)

Widia Natalia

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook