DPMD Gunung Mas Fasilitas Musrenbang Desa Dahian Tambuk

Kontribusi dari DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS, 22 September 2021 18:51, Dibaca 13 kali.


MMCKalteng - Kabupaten Gunung Mas – DPMD Gunung Mas Fasilitasi Pelaksanaan Musyawarah Perencanaan Desa (MusrenbangDes) di Desa Dahian Tambuk Kecamatan Mihing Raya. “Dalam pelaksanaan Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 tentang Desa, Pemerintah Desa wajib menyusun Rencana Kerja Pemerintah Desa (RKPDesa) yang disusun berdasarkan hasil musyawarah dan mufakat,” ucap Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Yulius, ketika menyampaikan sambutannya, Rabu (22/9/2021) di Aula Kantor Desa.

MusrenbangDes adalah forum rembug warga desa yang dilakukan untuk membicarakan masalah dan potensi desa agar teridentifikasi dengan baik untuk memberikan arah yang jelas. Yulius menambahkan, tindakan yang layak menurut skala prioritas dan dilaksanakan dalam mengatasi masalah atau memaksimalkan potensi yang dimiliki sebagai dasar program kerja pemerintah desa dalam melaksanakan penganggaran dan kegiatan tahunan desa.

(Baca Juga : Wujudkan Kota Cerdas Melalui Konsep Smart City)

Maksud dan tujuan dari MusrenbangDes adalah model perencanaan partisipatif di tingkat desa yang melibatkan semua komponen masyarakat, lembaga kemasyarakatan, swasta dan pemerintah desa/lembaga pemerintah lainnya yang ada di desa.

“Sedangkan tujuan yang hendak dicapai, yakni menyepakati prioritas kebutuhan dan masalah yang sangat mendesak untuk direalisasikan dalam bentuk program maupun kegiatan,” jelasnya.


Dalam kegiatan ini diharapkan kepada Tim Penyusun Perencanaan desa agar bersama-sama berperan aktif dalam kegiatan pelaksanaan MusrenbangDes dan dapat melaksanakan tahapan kalender perencanaan desa. Sementara itu, Kepala Desa Dahian Tambuk Pendi mengatakan kegiatan ini merupakan agenda yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa dalam rangka tindak lanjut hasil Musyawarah Desa Dahian Tambuk tanggal 25 Juni 2021 lalu.

"Pembangunan yang maksimal sesuai Permen PDTT Nomor 7 Tahun 2021 tentang prioritas penggunaan dana desa Tahun 2022, maka dari hasil forum MusrenbangDes tentang RKPDesa ini, kepada yang hadir dapat duduk bersama dan bermusyawarah bersama-sama. Kami mengucapkan selamat melaksanakan Musyawarah Perencanaan Pembangunan Desa dalam Rencana Kerja Pemerintah Desa Dahian Tambuk Tahun 2021,” pungkasnya. (Iswanto / Foto: Iswanto)

DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook