Pimpin Jalannya Rapat, Kalapas Narkotika Kasongan Tekankan Beberapa Hal Penting

Kontribusi dari Lapas Kasongan, 22 September 2021 13:40, Dibaca 1,282 kali.


MMCKalteng - Katingan – Jajaran Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Kasongan pada pagi hari ini setelah apel pagi melaksanakan rapat untuk menindaklanjuti Surat Edaran Direktorat Jenderal Pemasyarakatan Nomor : PAS-PK.02.10.01 – 1147 Perihal Langkah Progressive sebagai tindak lanjut atas penertiban jaringan listrik, handphone, dan peningkatan kewaspadaan keamanan dan ketertiban pada Rabu (22/9/2021). Kepala Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Kasongan Ahmad Hardi memimpin secara langsung jalannya rapat yang diikuti oleh seluruh Pegawai.

Rapat dimulai pada pukul 08.00 – 08.30 WIB bertempat di ruangan Teleconference Lapas Narkotika Kasongan. Dalam rapat kali ini Kalapas meminta sejauh mana perkembangan dalam rangka antisipasi penertiban jaringan listrik dan handphone.

(Baca Juga : Dinas Perumahan, Pemukiman, dan Pertanahan Katingan Kunjungi Lapas Narkotika Kelas IIA Kasongan)


Kepala Lembaga Pemasyarakatan Narkotika Kelas IIA Kasongan, Ahmad Hardi menyampaikan, “Saya inginkan kejadian bencana kebakaran di Lembaga Pemasyarakatan Kelas I Tangerang tidak terulang lagi. Kita bersama-sama melakukan langkah-langkah progressive dengan meningkatkan kewaspadaan keamanan dan ketertiban melalui deteksi dini,” jelasnya.

“Melakukan penertiban jaringan listik serta sarana lain yang berpotensi menjadi pemicu terjadinya gangguan keamanan dan ketertiban, mengoptimalkan pelayanan dengan memberikan layanan Warung Telepon Khusus (Wartelsus) kepada WBP, melakukan langkah-langkah progressive sehingga Lapas Narkotika Kasongan Zero handphone. Hal penting yang saya tekankan tersebut harus dilaksanakan secepat mungkin agar gangguan keamanan dan ketertiban tidak terjadi di Lapas Narkotika Kasongan,” tegasnya.

Ka.KPLP Suwono menambahkan, “Memberikan penguatan kepada petugas untuk melaksanakan tugas dengan berdasarkan SOP dan Peraturan Perundang-undangan yang berlaku. Langkah tersebut harus dijalankan dan jangan ditinggalkan dikarenakan petugas kita yang langsung terjun ke lapangan serta melaksanakannya di lapangan,” tambahnya. (Humas Lapas Narkotika Kasongan)

Lapas Kasongan

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook