Sekilas Info
Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 16 Agustus 2018 22:51, Dibaca 346 kali.
MMCKalteng - Pelaksanaan pameran Pulang Pisau Expo dan Festival budaya di Kabupaten Pulang Pisau yang sebelumnya diagendakan dan dijadwalkan Pemerintah Daerah Kabupaten Pulang Pisau mulai tanggal 13-19 Agustus 2018 akhirnya diundur, diperkirakan pelaksanaan akan dilaksanakan bulan September mendatang.
Pelaksana tugas (Plt.) Sekertaris Daerah Kabupaten Pulang Pisau Saripudin, Kamis (16/8) saat dikonfirmasi mengatakan ada beberapa pertimbangan yang dilakukan oleh Pemerintah Daerah terkait dengan mundurnya beberapa agenda kegiatan dalam rangka untuk memeriahkan hari jadi ke-16 Kabupaten Pulang Pisau dan HUT ke 73 Republik Indonesia.
(Baca Juga : Pemkab Gumas Gelar Asistensi Penyusunan Laporan LPPD Berbasis SILPPD Tahun 2022)
Lanjutnya, keputusan tersebut diambil mengingat padatnya agenda yang dilaksanakan dibulan Agustus dan sementara untuk bulan September sedikit jeda sehingga pameran dan festival budaya dapat dijadwalkan dibulan depan.
Untuk agenda kegiatan HUT Ke-73 Republik Indonesia pada 17 Agustus 2018 terpusat di halaman kantor Bupati Pulang Pisau, seperti upacara pengibaran dan penurunan bendera merah putih dan untuk acara malam ramah tamah akan dilaksanakan di aula Sekretariat Daerah Kabupaten Pulang Pisau, ungkap Saripudin
“Kerjasama dan partisipasi semua pihak dalam mensukseskan HUT Ke-73 Republik Indonesia di Kabupaten Pulang Pisau menjadi harapan kita bersama,” ucapnya. (MC. Pulang Pisau/Kurniawan/Ayu/Rj)
Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.