Jangan Kucilkan, Tapi Beri Dukungan Mereka yang ODP dan PDP

Kontribusi dari DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS, 18 April 2020 07:16, Dibaca 670 kali.


mmckalteng - KUALA KAPUAS – Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Pencegahan Covid-19 Kabupaten Kapuas H Junaidi mengharapkan masyarakat tidak mengucilkan orang yang berstatus Orang Tanpa Gejala (OTG), Orang Dalam Pemantauan (ODP) dan Pasien Dalam Pengawasan (PDP) virus corona atau Covid-19.

Demikian diungkapkannya saat menggelar konferensi pers yang berlangsung di Media Center Posko Induk Satgas Covid-19, berlokasi samping GOR Panunjung Tarung, Kota Kuala Kapuas, Jumat (17/4/2020).

(Baca Juga : PC GP Ansor Kapuas Gelar Diklatsar Ke-IV)

“Masyarakat jangan menganggap PDP, ODP, OTG itu sesuatu yang menyeramkan namun tetap waspada. Harap mereka disupport lah, dibantu supaya mereka bisa menjalankan karantina dengan baik sehingga mereka dapat betul-betul sehat,” ujar Junaidi.

Kepala Diskominfo Kapuas ini juga menghimbau masyarakat agar disiplin menjalankan imbauan pemerintah guna mencegah dan memutus mata rantai Covid-19.

“Disiplin tidak berkerumunan, disiplin menjaga jarak dan disiplin menggunakan masker dan lainnya guna memutus mata rantai Covid-19. Mari kita bersama-sama untuk disiplin, kalau tidak kita siapa lagi, mari dimulai dari kita,” tukas Junaidi.

(irf/hmskmf)

DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook