Sentra UKM dan Oleh-Oleh Dukung Sektor Kepariwisataan

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 08 Juli 2019 15:19, Dibaca 711 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengkah (Diskop UKM) Kota Palangka Raya, Afendie mengatakan, jika pembangunan pusat atau sentra UKM dan oleh-oleh, akan dibangun di Palangka Raya pada 2020 mendatang,  tidak lain sebagai upaya mendukung sektor kepariwisataan di Kota Cantik.

“Saat ini bidang kepariwisataan terus digenjot oleh pemerintah daerah. Nah, sentra UKM dan oleh-oleh ini salah satu untuk mendukung itu,” tuturnya saat dikonfirmasi, Sabtu (6/7/2019).

(Baca Juga : Sekda Gumas: Telah Terjadi Bencana Akibat Berkurang Fungsi Hutan)

Menurut Afendie, Pemerintah Kota Palangka Raya melalui Diskop UKM telah merancang untuk menyediakan satu wadah khusus, untuk mempermudah bagi para pelancong ataupun wisatawan maupun masyarakat, untuk mendapatkan barang-barang otentik khas Palangka Raya.

“Dalam arti tempat untuk menyediakan barang -barang cenderamata maupun oleh-oleh yang berkualitas lebih baik dan banyak pilihan,” ujarnya.

Namun yang pasti kata Afendie, pusat atau sentra itu nantinya,  benar-benar tempat yang nyaman, bersih dan tertata, sehingga membuat para pengunjung merasa tenang saat berbelanja.

“Keberadaan sentra UKM dan oleh-oleh ini secara tidak langsung akan mendukung penuh visi dan misi Pemerintah Kota (Pemko) Palangka Raya, yakni Smart Economy,” bebernya.

Ditambahkan Afendi, dasar pihaknya dalam mengembangkan kawasan sentra UKM dan oleh-oleh tersebut, tentu sebagai sebuah gagasan yang tepat, terlebih Palangka Raya sebagai ibukota Provinsi Kalteng.

Meskipun disadari kata dia,  lahan yang dimiliki oleh pemerintah kota sangat terbatas, namun diyakini jika pusat UKM dan oleh-oleh tersebut mampu berdaya guna tak hanya bagi masyarakat, namun bagi pendapatan daerah itu sendiri.

“Tujuan utama kita adalah meningkatkan kesejahteraan masyarakat, membuka peluang usaha dan lapangan pekerjaan sebesar-besarnya,” sebut dia.

“Tak kalah penting,  pendapatan sektor UKM di Palangka Raya juga mampu meningkat,” tambahnya. (MC. Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook