Giliran Sungai Rungan Jadi Lokasi Penaburan Benih Ikan

Kontribusi dari Martiana Winarsih, 20 Juni 2019 14:24, Dibaca 5 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Kepala Balai Karantina Ikan, Pengendalian Mutu, dan Keamanan Hasil Perikanan Kelas I Palangka Raya, Iromo menyambut baik upaya restocking atau penebaran benih ikan yang dilakukan Dinas Perikanan Kota Palangka Raya di Sungai Sabangau, Rabu (19/6/2019).

Restoking upaya penambahan stok ikan tangkapan untuk ditebarkan di perairan umum. Pada perairan yang dianggap telah mengalami krisis akibat tingkat tangkapan yang berlebihan.

(Baca Juga : Tugas Preventif Polda Menjaga Gangguan Kamtibmas Di Kota Palangka Raya)

Menurutnya dengan adanya restocking ini maka populasi ikan akan selalu terjaga. Apalagi benih ikan yang ditebar adalah ikan lokal seperti papuyu, biawan, kelabau, dan gabus.

Pihaknya berharap program restocking terus dilakukan, sehingga keberadaan ikan lokal selalu tersedia. Para nelayan pun dengan mudah mencari ikan di sungai.

Iromo mengatakan program restocking selanjutnya akan dilakukan di Sungai Rungan. Pihaknya akan bekerjasama dengan Dinas Perikanan Kota Palangka Raya dalam penaburan benih ikan.

Dia menyebut program restrocking ini juga mendapat dukungan dari Kementerian Perikanan. Setiap tahun pemerintah daerah juga dapat bantuan benih ikan untuk ditaburkan di sungai. (MC. Isen Mulang)

Martiana Winarsih

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook