Walikota Selesai Upacara Serahkan SK CPNS

Kontribusi dari Iin Carolina, 02 Mei 2019 21:59, Dibaca 5 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya – Pemerintah Kota Palangka Raya Menggelar Upacara Gabungan TNI, POLRI dan ASN di Lingkungan Pemerintah Kota Palangka Raya sekaligus Penyerahan SK CPNS di Halaman Kantor Walikota Palangka Raya, Kamis (2/5/2019).

Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin usai menjadi inspektur upacara menyerahkan SK CPNS secara simbolis kepada 5 orang perwakilan diantaranya 2 Dokter, 1 (satu) orang Guru SMP dan 2 (dua) orang Guru Sekolah Dasar.

(Baca Juga : Penyambutan Jama’ah Haji Di Kota Puruk Cahu)

Fairid mengucapkan selamat dan sukses kepada calon pegawai negeri sipil yang sudah ditetapkan nomor induk kepegawaian (NIP) oleh Badan Kepegawaian Negara dan selamat bergabung dalam keluarga besar Pemerintah Kota Palangka Raya.

Tambahnya, bagi calon pegawai negeri sipil agar memiliki kapasitas dan kompetensi untuk menunjang tercapainya tujuan bersama, ikuti aturan hindari larangan dan tidak mengabaikan loyalitas, integritas dan dedikasi.

Lanjutnya, dengan dibagikannya SK, CPNS dapat melaporkan diri ke instansi dan menjalankan tugas dan tanggung jawab, menjadi PNS yang cerdas, profesional serta berkualitas demi kemajuan Kota Palangka Raya, tutupnya. (MC Isen Mulang)

Iin Carolina

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook