Bupati Pulang Pisau Tinjau Pleno KPU Tingkat Kabupaten

Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 29 April 2019 23:45, Dibaca 52 kali.


MMCKalteng - Pulang Pisau - Dalam rangka turut mensukseskan terlaksananya proses kegiatan perhitungan suara Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden Tahun 2019, Bupati Pulang Pisau, Edy Pratowo meninjau pelaksanaan pleno terbuka rekapitulasi perhitungan pemungutan suara yang dilaksanakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Pulang Pisau Tahun 2019 bertempat di Gedung Pertemuan Umum Handep Hapakat Pulang Pisau, Senin (29/4/2019).

Turut mendampingi peninjauan tersebut Kapolres Pulang Pisau, AKBP Siswo Yuwono Bima Putra Mada, Kepala Satpol PP Kabupaten Pulang Pisa, Hans Kenedison dan Kabag umum Setda Pulang Pisau, Daryatno.

(Baca Juga : H. Nadalsyah Dinobatkan Sebagai Tokoh Ekonomi Syariah Kalteng)

Bupati Pulang Pisau, Edy Pratowo mengatakan kedatangannya bertujuan untuk menghadiri serta meninjau secara langsung proses kegiatan perhitungan yang dilaksanakan oleh KPU Pulang Pisau.

Dari hasil tinjauan tersebut, Edy menuturkan berharap semua proses yang dilaksanakan dapat berjalan dengan baik dan proses perhitungannya terlaksana dengan lancar tanpa ada kendala apapun sampai selesai tahapan demi tahapan. (MC. Pulang Pisau/Ayu/Rj)

 

Kominfo Pulang Pisau

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook