Erna Ardiani Deddy Winarwan Apresiasi Usaha Maksimal TP PKK Kab Barsel

Kontribusi dari Diskominfo Barito Selatan, 07 Desember 2024 10:08, Dibaca 458 kali.


MMCKalteng - Buntok - Ketua Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (TP PKK) Kabupaten Barito Selatan (Barsel) Erna Deddy Winarwan mengapresiasi para peserta Jambore Kader PKK Kab. Barsel yang telah mengikuti Jambore Kader PKK Tingkat Provinsi Kalimantan Tengah. Kab. Barsel meraih juara II kategori lomba cerdas cermat. 

Erna sangat menyambut baik dengan diselenggarakannya Jambore Kader PKK sehingga para kader dapat menambah wawasan dan pengetahuan dengan mengikuti berbagai cabang lomba. Hal ini disampaikan Erna saat menyambut kedatangan para kader di Kota Buntok, Sabtu (7/12/2024).

(Baca Juga : Kadis Perikanan : Musim Kemarau Alat Tangkap Ikan Alami Peningkatan)

"Untuk lomba level Provinsi ada beberapa kader yang kita kirim dan alhamdullilah prestasi yang diraih cukup membanggakan, kita tidak mengejar juara namun ini sebagai ajang untuk menggali potensi kader-kader kita di PKK Kabupaten Barito Selatan," jelasnya.


"Selamat kepada kader PKK Kab. Barsel yang meraih juara II lomba cerdas cermat,semoga kedepannya menjadi lebih baik, dan bagi yang belum berhasil jangan berkecil hati karena masih banyak kesempatan di tahun depan," tutup Erna.

Sebagai informasi, Jambore Kader PKK Tingkat Prov. Kalteng Tahun 2024 diselenggarakan Tim Penggerak dan Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (TP-PKK) Provinsi Kalimantan Tengah (Prov. Kalteng) bekerjasama dengan Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Prov. Kalteng. Jambore digelar dari tanggal 3 s.d 6 Desember 2024.

TP PKK Kab Barsel mengikuti lomba Yel-Yel, lomba Defile, lomba Cerdas Cermat, dan lomba Senam Kreasi. Peserta lomba diantaranya lomba cerdas cermat 5 orang, lomba yel-yel 7 orang, lomba defile 13 orang. Adapun peserta terdiri dari ketua TP PKK Kab Barsel, sekretaris, dan Pokja 1,2,3,4. Peserta capacity building sebanyak 14 orang terdiri tim TP PKK kabupaten dan kecamatan. 

(diskominfobarsel//5R1) materi,foto:BU5./Edt:Ay

 

Diskominfo Barito Selatan

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook