Dinas TPHP Gelar Temu Teknis Penyuluhan Pertanian Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024

Kontribusi dari TPHP Prov Kalteng, 19 September 2024 09:36, Dibaca 1,124 kali.


MMCKalteng – Palangka Raya - Kepala Dinas Tanaman Pangan, Hortikultura dan Peternakan Provinsi Kalimantan Tengah (TPHP) Hj. Sunarti membuka kegiatan Temu Teknis Penyuluhan Pertanian Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024, Rabu (18/9/2024). Kegiatan yang dilaksanakan di Hotel Bahalap tanggal 18-19 September 2024 tersebut dihadiri peserta yang terdiri dari Kepala Dinas dari seluruh Kabupaten/Kota se-Kalteng, Kepala Bidang yang membidangi penyuluhan di 14 Kabupaten/Kota, koordinator penyuluh pertanian 14 Kabupaten/Kota, serta penyuluh pertanian Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Provinsi Kalimantan Tengah.

Dalam sambutannya, Hj. Sunarti menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kapasitas para penyuluh pertanian yang tersebar di Kalimantan Tengah, agar memberi pendampingan yang efektif kepada para petani di lapangan, serta memperkuat sektor pertanian guna mendukung program ketahanan pangan nasional. Kalimantan Tengah diberi kepercayaan untuk menjadi lumbung pangan nasional oleh Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian. Sunarti juga menyampaikan pentingnya peran penyuluh pertanian dalam mendukung program-program pertanian, karena Kalteng dicanangkan menjadi penyangga pangan Ibukota Nusantara (IKN).

(Baca Juga : Kadisnakertrans Prov. Kalteng Buka Pelatihan Berbasis Kompetensi)

“Hal ini bukanlah hal yang mudah, namun apabila kita bekerja sama dengan baik, maka beban ini akan terasa lebih ringan. Saat ini kita sudah memulai cetak sawah dan sampai dengan tanggal 17 September 2024, bukaan lahan cetak sawah telah mencapai 77 hektar di Kecamatan Dadahup, Kabupaten Kapuas,” tuturnya.

Selain kegiatan cetak sawah, Hj. Sunarti juga menyoroti Hari Pangan Sedunia (HPS).

"Apabila kegiatan Hari Pangan Sedunia dilaksanakan di Kalimantan Tengah, tentu kita sekalian akan terlibat. Kemungkinan besar, pelaksanaan kegiatan HPS ini bersamaan dengan kunjungan Presiden RI terpilih, Prabowo Subianto pada awal bulan Desember. Jika melihat waktu tentu masih terlihat lama, namun karena waktu terus bergerak, kita juga harus tetap bergerak agar semua kegiatan kita dapat terlaksana dengan baik dan lancar sesuai waktu yang ditetapkan," tambahnya.


Tak kalah penting, Hj. Sunarti, juga menyampaikan beberapa hal mengenai kegiatan Jambore Tani. "Rencana kegiatan Jambore Tani akan dilaksanakan di GOR Indoor Serbaguna Jl. Tjilik Riwut Km 5. Harapannya, setiap kabupaten/kota dapat menyiapkan kontingennya masing-masing karena nanti akan ada banyak hal yang akan diperlombakan antar kontingen,” ungkapnya.

Pada akhir sambutannya, Hj. Sunarti berharap agar para peserta Temu Teknis Penyuluhan Pertanian Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2024 dapat saling mendukung satu sama lain dan aktif memberi solusi agar produksi pertanian di Kalimantan Tengah meningkat dan membuat Kalteng Makin BERKAH.


Adapun narasumber pada kegiatan tersebut yaitu Sekretaris Dinas TPHP Prov. Kalteng Retno Nurhayati Utaminingsih yang membawakan materi mengenai peran penting penyuluh dalam mengawal kegiatan Perluasan Areal Tanam (PAT) di Kalimantan Tengah, Kepala Badan Standarisasi Instrumen Pertanian (BSIP) Kalimantan Tengah Akhmad Hamdan menyampaikan materi mengenai Dukungan BSIP terhadap Kelembagaan Penyuluhan Pertanian di Kalimantan Tengah, serta Peneliti dari Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) perwakilan Kalimantan Tengah Susilawati yang membawakan materi mengenai Kolaborasi Riset Pertanian dan Pangan.

Setelah paparan materi, acara dilanjutkan dengan diskusi terkait persiapan Kabupaten/Kota dalam menghadapi Jambore Tani Tahun 2024 yang rencananya akan digelar pada 22-24 Oktober 2024, kegiatan tersebut diharapkan dapat menjadi pemacu semangat, baik penyuluh maupun petani untuk semakin akrab dan semakin kompak dalam memajukan pertanian di Kalimantan Tengah.

(TPHP)/Edt:WP

TPHP Prov Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook