100 Hari Kerja Fairid-Umi Ditandai Launching Pelayanan Publik

Kontribusi dari Iin Carolina, 06 Februari 2019 09:18, Dibaca 102 kali.


MMCKalteng – Launching dengan tajuk Pelayanan Publik 100 Hari Kerja Efektif, digelar Pemerintah Kota Palangka Raya.

Launching tersebut menandai 100 hari masa kepemimpinan Walikota Palangka Raya, Fairid Naparin dan wakilnya Hj Umi Mastikah, Senin (4/2/2019), di Jalan Arut (kawasan Mendawai) Kelurahan Palangka Kecamatan Jekan Raya.

(Baca Juga : Bupati Barito Utara Melakukan Peninjauan Pada Beberapa Proyek Insfrastruktur)

“100 hari kerja efektif merupakan bentuk tanggung jawab moral saya bersama Ibu Wakil Walikota Palangka Raya terhadap janji dan amanah masyarakat Kota Palangka Raya, berupa capaian kerja efektif yang sudah dilaksanakan,” ungkap Fairid dalam sambutannya.

Komitmen kami lanjut Fairid didasari dengan tujuan untuk mewujudkan Kota Palangka Raya yang maju, rukun dan sejahtera untuk semua.

Kami percaya bahwa antara pemerintah dan masyarakat haruslah berjalan bersama dengan harmonis. Oleh sebab itu peran aktif dan partisipasi masyarakat dalam pembangunan sangat diperlukan, selain itu juga masyarakat diharapkan mempunyai rasa memiliki serta kepedulian terhadap hasil hasil pembangunan.

Dalam kesempatan itu Fairid menyampaikan, sepanjang 100 hari kerja Pemerintah Kota Palangka Raya, telah ada beberapa layanan dan infrastruktur yang telah dibangun dan akan diluncurkan bagi masyarakat.

“Terima kasih kepada seluruh pihak yang sudah memberikan kesempatan serta memberikan dukungan secara moril sehingga saya serta Ibu Wakil Walikota Palangka Raya dapat melaksanakan komitmen yang sudah kami nyatakan sebelumnya,” tutur Fairid.

Sebelumnya Kepala Bappeda Kota Palangka Raya, Akhmad Fordiansyah “Launching pelayanan publik ini bertujuan untuk mewujudkan  kepercayaan publik kepada pemerintah, karena yang sangat diharapkan oleh publik adalah transparansi dan pelayanan yang baik dari pemerintah melalui OPD atau instansi pelayanan,” papar Fordiansyah.

Adapun launching itu sendiri mengambil tempat di gedung Bank Sampah Induk kawasan Mendawai,  dimana gedung bank sampah itu merupakan hasil dari program kementerian Lingkungan Hidup melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Palangka Raya. Gedung bank sampah inilah yang akan diluncurkan walikota dalam pemanfaatannya. 

Launching pelayanan publik  100 hari kerja efektif itu sendiri dihadiri, Ketua DPRD Kota Palangka Raya Sigit K Yunianto, Wakil Walikota Palangka Raya Hj Umi Mastikah, jajaran OPD dan Forkopimda lingkup Pemerintah Kota Palangka Raya, anggota DPRD Kota Palangka Raya, serta mantan Walikota Palangka Raya Lukas Tingkes dan mantan Wakil Walikota Palangka Raya Mofit Saptono Subagio serta unsur lainnya.

Iin Carolina

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook