100 Peserta IBAB Kapuas Diutus Ke Sampit

Kontribusi dari DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS, 18 Oktober 2018 10:43, Dibaca 18 kali.


MMCKalteng - Bupati Kapuas Ben Brahim S Bahat MM MT yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Setda Kapuas Drs Hidayatullah, M.IKom melepas secara resmi para peserta Ikrar Bersama Anak Bangsa (IBAB) dari Kabupaten Kapuas yang berjumlah 100 orang, untuk mengikuti Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke – 90 dan Ikrar Bersama Anak Bangsa Provinsi Kalimantan Tengah Tahun 2018 di Sampit, Kabupaten Kotawaringin Timur.

Pelepasan tersebut ditandai dengan penyerahan bendera pataka oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat kepada Kepala Badan Kesbangpol Drs Oka Ariawan di depan Kantor Bupati Kapuas, Kamis (18/10) pagi.

(Baca Juga : Ary Egahni Raih Himpaudi Award)

Dalam sambutan tertulis Bupati Kapuas yang dibacakan, ia mengatakan pemuda merupakan penerus perjuangan bangsa serta bagian dari proses penyelenggaraan pembangunan, calon pemimpin bangsa di masa yang akan datang.

Oleh sebab itu, pemuda dituntut untuk kreatif dalam mengembangkan berbagai potensi sumber daya yang ada demi mewujudkan cita-cita bangsa yang kuat, berdaulat, cerdas, bermartabat sesuai dengan Pancasila dan Undang-undang Dasar 1945.

“Tujuan dilaksanakan Ikrar Bersama Anak Bangsa ini adalah untuk memperkokoh tekad bersama seluruh elemen masyarakat khususnya para generasi muda untuk tetap setia menjunjung tinggi rasa nasionalisme terhadap  Negara Kesatuan Republik Indonesia,” katanya.

Ia menghimbau kepada seluruh peserta agar mengikuti setiap rangkaian kegiatan yang akan dilaksanakan dan selalu menjaga kesehatan serta jaga nama baik Kabupaten Kapuas, dengan harapan akan semakin tertanam rasa kebangsaan dan tentunya akan menjadi bekal bagi semua untuk turut berpartisipasi dalam membangun Provinsi Kalimantan Tengah, khususnya Kabupaten Kapuas yang lebih mau, sejahtera dan mandiri melalui pembangunan yang adil dan merata serta berkelanjutan.

Kemudian, adapun maksud dan tujuan kegiatan diantaranya mendorong, memotivasi, memberi perhatian dan tanggung jawab para generasi muda Provinsi Kalimantan Tengah untuk membangun rakyat dan budaya penyelenggaraan Negara yang mulia dan bermartabat.

Serta, membuat momentum dan rujukan spirit yang kuat untuk mengembangkan karakter generasi muda Provinsi Kalteng sebagai dasar mewujudkan Indonesia inspiratif, dalam perkembangan peradaban dunia melalui Ikrar Bersama Anak Bangsa Kalimantan Tengah.

Kegiatan dilaksanakan pada tanggal 26 Oktober sampai dengan 28 Oktober 2918 bertempat di Sampit, Kotawaringin Timur. Peserta berangkat dari Kuala Kapuas pada hari Jum’at tanggal 26 Oktober 2018 dengan menggunakan 4 unit bus, 3 unit mobil pendamping, 1 unit mobil dari Dinas Satpol PP serta tim kesehatan. (hmskominfo)

DISKOMINFO KABUPATEN KAPUAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook