Rupbasan Ikuti Senam Pagi Bersama di Kanwil Kemenkumham Kalteng

Kontribusi dari Humas Kemenkumham Kalteng, 13 Agustus 2020 14:58, Dibaca 9 kali.


MMCKalteng - Palangka Raya - Dalam rangka memperingati HUT Republik Indonesia ke - 75, Rumah Penyimpanan Benda Sitaan Negara Kelas I Palangka Raya mengikuti kegiatan ‘’Senam Pagi Bersama” yang diselenggarakan oleh Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Kalimantan Tengah, Kamis (13/8/2020). Acara dimulai pukul 06:30 WIB bertempat di Halaman Kantor Wilayah Jl. Adonis Samad, Panarung, Kec. Pahandut, Kota Palangka Raya, Kalimantan Tengah.


Kegiatan ini dihadiri oleh Kepala Kantor Wilayah, Pejabat Pimpinan Tinggi dan Kepala UPT se-Kota Palangka Raya serta perwakilan dari Satuan Kerja jajaran Kanwil Kemenkumham Kalteng. Kegiatan dimulai dengan laporan dari Kepala Divisi Administrasi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah M. Ikmal Idrus selaku ketua Panitia pada kegiatan ini.

(Baca Juga : Lagi, Kemenag Kalteng Lakukan Penyemprotan Disinfektan Mandiri)


Dalam sambutannya  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah Ilham Djaya mengatakan, “Kita termasuk generasi yang beruntung, dalam rangka memperingati hari ulang tahun kemerdekaan RI hanya memeriahkannya dengan berbagai lomba, upacara dan kegiatan lain - lain yang sifatnya menyemarakkan, tapi para pejuang terdahulu mengorbankan jiwa raganya bahkan nyawa untuk meraih kemerdekaan Republik Indonesia. Tetapi ini merupakan sesuatu hal yg positif, dan salah satu perjuangan dalam organisasi kita adalah dengan bentuk Wilayah Bebas dari Korupsi dan Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBK/WBBM). Yaitu meningkatkan pelayanan sehingga masyarakat bisa menikmati pelayanan yang kita berikan,” ucapnya.

Dalam kegiatan ini juga dilaksanakan pelepasan balon oleh Ilham Djaya beserta Pejabat Pimpinan Tinggi Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Kalimantan Tengah sebagai pertanda dimulainya kegiatan olahraga dan anjangsana. (Red-dok, Humas Kalteng, Agustus 2020).

Humas Kemenkumham Kalteng

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook