Masyarakat Antusias Ikuti Panggung Gembira dan Senam Massal

Kontribusi dari Rikah Mustika, 23 September 2018 07:38, Dibaca 24 kali.


MMCKalteng-Car Free Day yang diadakan setiap minggunya terlihat berbeda kali ini. Dalam rangka menyambut pesta demokrasi, Dewan Adat Dayak (DAD) Provinsi Kalimantan Tengah menggelar acara Panggung Gembira dan Senam Massal di Bundaran Besar Palangka Raya, Minggu (23/9). Senam tersebut dilaksanakan untuk menjaga kebhinekaan dalam rangka kerangka falsafah Huma Betang. Nampak hadir salah satu artis ibukota yaitu Zaskia Gotik.

Kehadiran Gubernur Kalimantan Tengah, H. Sugianto Sabran disambut hangat oleh masyarakat yang turut hadir dalam acara tersebut. Ketika senam dimulai, semua yang hadir disana sangat antusias mengikuti gerakan yang diperagakan oleh instruktur dan juga terlihat senyum gembira yang terpancar dari wajah mereka. (Rikah / Foto : Asep)

(Baca Juga : Kalteng, Provinsi Ke - 12 Yang Dilewati Kirab Pemuda 2018 )

Rikah Mustika

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook