Pj. Bupati Pulang Pisau Hadiri Kegiatan Panen Raya Padi Di Desa Belanti Siam

Kontribusi dari Kominfo Pulang Pisau, 20 Agustus 2018 14:51, Dibaca 2 kali.


MMCKalteng - Penjabat (Pj) Bupati Pulang Pisau Sunarti hadiri Kegiatan Acara Panen Raya Padi Optimasi Lahan sawah Menuju organik di Desa Belanti Siam Blok A kecamatan Pandih Batu Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah, Senin (20/8).

Turut hadir pada acara tersebut yaitu dari Pemerintah Pusat Direktorat Jenderal (Ditjen) Prasarana dan Sarana Kementerian Pertanian Repulik Indonesia (RI) yang diwakili oleh Direktur Perluasan dan Perlindungan Lahan Endah Megawati, Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Pulang Pisau Slamet Untung Riyanto dan beberapa Kepala SOPD lingkup Pemerintah Kabupaten Pulang Pisau, Camat, Pihak Perangkat Desa belanti Siam dan undangan lainnya.

(Baca Juga : Empat Tahun di Gumas, Ini Yang Dikerjakan Empas S Umar Untuk Bank Kalteng)

Sunarti menyampaikan bahwa Panen Raya tersebut dilaksanakan oleh Pemerintah Daerah beserta Masyarakat sebagai wujud pembuktian bahwa program Pemerintah yang selama ini diberikan sangat bermanfaat dan itu dibuktikan dengan dilaksanakannya kegiatan Panen Raya Padi di Kabupaten Pulang Pisau tepatnya Desa Belanti Siam Kecamatan Pandih Batu

Lanjutnya, bahwa kebijakan pembangunan pertanian merupakan bagian dari strategi pembangunan Nasional, yang mana sebagai salah satu bagian dari nawacita yang dicanangkan oleh Presiden Republik Indonesia (RI) sebagai bagian dari upaya yang diharapkan sehingga menjadi satu kesatuan yang utuh dalam pembangunan wilayah sebagai rancangan kegiatan untuk pembangunan pertanian berkelanjutan.

Kabupaten Pulang Pisau merupakan lokasi Pengembangan Kawasan Pertanian Nasional berdasarkan Surat Keputusan Menteri Pertanian Nomor : 830/Kpts/RC.040/12/2016 dan juga Hasil Rapat Tim cetak sawah untuk padi Organik di Provinsi Kalimantan Tengah pada tanggal 17 Maret 2017 ditempat ruang rapat Lamunti Ditjen Prasarana dan Sarana Kementerian Pertanian RI, diketahui bahwa potensi pengembangan padi organik di Kabupaten Pulang Pisau seluas 81.149,06 Ha, jelasnya Pj. Bupati Pulang Pisau, Sunarti.

“Kegiatan tersebut merupakan wujud dari keseriusan Pemerintah dalam melaksanakan Program untuk mendukung pembangunan pertanian guna mewujudkan tercapainya kedaulatan pangan,”terangnya.

Pada Tahun 2018 Kabupaten Pulang Pisau dialokasikan kegiatan optimasi lahan sawah menuju organik seluas 17.350 Hektar

Sunarti berpesan kepada Gabungan Kelompok Tani (GAPOKTAN) di Wilayah Kabupaten Pulang Pisau agar dapat berperan aktif dalam mensukseskan seluruh program Pemerintah khususnya di bidang Pertanian dan ia juga berharap kepada Pemerintah Pusat melalui Ditjen yang hadir tersebut agar Kabupaten Pulang Pisau dapat diperhatikan serta didukung sepenuhnya dalam upaya pencapaian kedaulatan pangan sesuai dengan harapan bersama. (MC. Pulang Pisau/Kurniawan/Rj)

Kominfo Pulang Pisau

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook