Masyarakat Murung Raya Diimbau Patuhi Aturan Lalu Lintas

Kontribusi dari Ari Satrio Basuki, 24 Mei 2018 12:25, Dibaca 11 kali.


MMC_Kalteng: Masyarakat Kabupaten Murung Raya Provinsi Kalimantan Tengah diimbau meningkatkan kesadaran akan pentingnya keselamatan berlalu lintas karena tingginya tingkat kecelakaan lalu lintas (lakalantas).

“Tingginya angka lakalantas dengan ratusan korban meninggal dunia harus menjadi perhatian serius semua elemen masyarakat, apalagi jumlah korban lakalantas termasuk anak-anak dan pelajar pada beberapa bulan terakhir," ujar Kasatlantas Polres Murung Raya, Iptu M. Syafuan, Kamis (24/4/2018).

(Baca Juga : DAD Kabupaten Pulang Pisau Gelar Musda II)

Dikatakan Iptu M. Syafuan, kesadaran berlalu lintas yang selama ini terbangun di sebagian masyarakat kita terkesan hanya kesadaran biasa, dimana  masyarakat patuh ketika ada aparat polisi yang berjaga. "Namun ketika polisi tidak ada, maka lampu merah pun tanpa ragu diterobos oleh masyarakat," ujarnya.

Imbauan dan sosialisasi tata cara berlalu lintas yang baik sesungguhnya sudah amat sering dilakukan Polres Murung Raya, melalui reklame, spanduk dan baliho di jalan. Mulai dari menggunakan helm standar, menyalakan lampu motor di siang hari, tidak menelpon atau sms saat berkendara, memakai sabuk keselamatan bagi pengendara mobil dan lain-lain.

Diingatkan Iptu M. Syafuan, tidak sedikit kecelakaan lalu lintas (lakalantas) terjadi justru disebabkan oleh hal-hal kecil.  Akibatnya tidak hanya merugikan pelaku, tetapi pengguna jalan lain juga bisa menjadi korban.

Tertib lalu lintas dan menekan angka lakalantas bukan hanya tugas kepolisian saja, tetapi menjadi kewajiban kita semua. Disiplin berlalu lintas harus menjadi budaya dan agenda penting kita sehari-hari. "Mari disiplin berlalu lintas untuk keselamatan bersama," tegasnya. (MC_Murung Raya,Selvin,Taufiq,Rafik dkk)

Ari Satrio Basuki

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook