Ormas Gunung Mas Turut Berperan Salurkan Bantuan Bansos Dari Kapolri

Kontribusi dari DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS, 30 Mei 2020 03:03, Dibaca 17 kali.


MMCKalteng - Kuala Kurun– Polsek dan Jajarannya, Kelompok Komunikasi Masyarakat (Komas Gumas), Fordayak, VES Community terlibat dalam menyalurkan bantuan berupa beras kepada masyarakat miskin yang terdampak Covid-19.

Ketua Komas Gumas Agustinus S Diun mengucapkan, “Rekan-rekan Fordayak, VES Community juga rekan-rekan dari Polres Gunung Mas bersama-sama untuk menyalurkan bantuan berupa sembako kepada orang-orang tidak mampu yang memerlukan akibat terdampak Covid-19,” ujarnya usai penyaluran beras, Jumat (29/5/2020).

(Baca Juga : Gelar PKK Gebrak Masker, TP-PKK Kobar Bagikan 5.000 Masker di Tiga Lokasi)

Bantuan ini terlaksana berkat bantuan dari Bapak Kapolri melalui Kapolres Gunung Mas.

“Harapan kita semua Covid-19 ini segera berakhir agar kita bisa melakukan aktifitas kita seperti sedia kala,” ujarnya.

"Bantuan sudah kami bagikan sesuai data yang ada semoga dapat bermanfaat, kedepan kami siap dan mendukung kegiatan Polres berikutnya, salam sehat,” ungkapnya.

Di tempat terpisah, Kapolres Gunung Mas AKBP Rudi Asriman, S.I.K mengatakan, seluruh anggota Polres Gunung Mas mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada semua anggota KOMAS GUMAS dan Ves community Gumas, atas kesediaan serta partisipasi bakti sosial pendistribusian bansos dalam rangka peringatan Hari Lahir Pancasila dan masa pandemik Covid-19 dalam hal gotong royong menuju Indonesia maju.

“Semoga kegiatan kita bermanfaat bagi saudara – saudara yang diberikan serta masa pandemik ini segera berlalu, salam kesehatan dan kemanusiaan,” ucap Kapolres Gunung Mas

 

DINAS KOMINFOSANTIK KAB. GUMAS

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook