Percepat Penerapan E-Government, DKISP Kobar Bentuk Tim Internal IT

Kontribusi dari Muhammad Agusta Wijaya, 22 Februari 2018 11:34, Dibaca 1,698 kali.


MMCKalteng - Penerapan e-government perlu dikejar. Karena itu, untuk mencapai target ini, Kepala Dinas Komunikasi informatika Statistik dan Persandian (DKISP) Kabupaten Kotawaringin Barat (Kobar) Rody Iskandar membentuk tim percepatan penerapan e-government yang bertanggung jawab atas penataan dan pemeliharaan jaringan yang sudah tersedia, sehingga bisa digunakan pada awal maret ini. "Target kita untuk pelayanan e-planning, e-budgeting dan e-kinerja awal maret ini sudah bisa dilaunching," ungkapnya.

Tim percepatan ini dibagi menjadi dua, terdiri dari tim internal yang bertugas di linkungan DKISP Kobar dan tim yang sudah dibentuk sebelumnya lintas Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dengan melibatkan semua kepala SKPD sebagai pengambil kebijakan. "Untuk tim internal sedang bekerja, sedangkan tim percepatan di lintas SKPD dalam waktu dekat akan kita ajak duduk bersama untuk mendukung agar masing-masing SKPD terlibat secara langsung dalam proses pengintegrasian dan paling penting adalah pasca launching," ungkapnya.

(Baca Juga : Jelang Bulan Ramadan 1444 H, Kejari Barsel dan IAD Gelar Pasar Murah dan Bazar)

Rody menjelaskan, kita saat ini dalam posisi tahap akhir integrasi, karena infrastruktur sudah dilaksanakan beberapa waktu yang lalu walaupun masih sedang berjalan, antara lain pemasangan fingerspot, router dan modem. Hampir semua titik SKPD termasuk kecamatan sudah terpasang tinggal diintegrasikan, terkecuali Kecamatan Kotawaringin Lama (Kolam) dan Kecamatan Arut Utara (Aruta) sampai saat ini masih dikejar pengerjaannya.

Perlu diketahui sejak kemarin (21/2), tim dari Telkom Balikpapan sudah berada di Pangkalan Bun untuk penataan server yang ada di DKISP Kobar dan hari ini akan dilakukan uji coba integrasi sistem fingerspot dan penataan bandwidth di masing-masing SKPD. Rody berharap dari tim percepatan ini adalah sinergitas, "kalau kita sudah satu visi, bersinergi, serta memiliki kepentingan yang sama tentu saja beban-beban atau pekerjaan yang sulit bisa kita saling mendukung," harapnya. (Humas Kominfo Kobar)

Muhammad Agusta Wijaya

Merupakan salah satu kontributor di Multimedia Center Provinsi Kalimantan Tengah.

Berita Lainnya
Berita Terbaru
Radio Corner

Facebook